Berita

Deputi Pemantapan Nilai-Nilai Kebangsaan Lemhannas, Mayjen TNI Rido Hermawan/Net

Politik

Lemhannas Tatar Caleg DPR Terpilih 2024

SABTU, 21 SEPTEMBER 2024 | 17:52 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Penataran terhadap calon anggota legislatif (Caleg) terpilih 2024 dilakukan Lembaga Pertahanan Nasional (Lemhannas), khususnya terkait nilai-nilai kebangsaan.

Deputi Pemantapan Nilai-Nilai Kebangsaan Lemhannas, Mayjen TNI Rido Hermawan menjelaskan, pihaknya bekerjasama dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) menggelar acara Pemantapan Nilai-nilai Kebangsaan bagi Calon Anggota DPR dan DPD terpilih periode tahun 2024-2029.

"Kegiatan akan dilaksanakan 9 hari terhitung mulai tanggal 21 sampai 29 September 2024," ujar Rido dikutip melalui siaran langsung KPU di Youtube, dari Hotel Shangri-La, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Sabtu (21/9).

Dia merinci, terdapat dua sesi kegiatan yang dibuat oleh Lemhannas, untuk memperkuat nilai-nilai kebangsaan para anggota dewan terpilih 2024.

"Untuk kegiatan selama 7 hari akan dilaksanakan di Hotel Shangri-La ini. Dan dua hari akan kita laksanakan kegiatan outbound di Bogor," katanya.

Untuk jumlah peserta, Rido menyebutkan untuk penataran mulai tanggal 21 hingga 29 September ini dikhususkan bagi ratusan anggota DPR terpilih 2024.

"Untuk jumlah peserta keseluruhan, untuk Anggota DPR RI saat ini berjumlah 269 orang, yang nanti akan kita bagi dalam 3 angkatan dengan rincian angkatan satu 90 orang, angkatan kedua 90 orang, dan angkatan ketiga 89 orang," urainya.

Sedangkan, untuk anggota DPD terpilih 2024, Lemhannas merencanakan pelaksanaan kegiatan yang sama akan digelar pada Oktober 2024.

Namun, dia menegaskan untuk materi-materi yang akan disampaikan lebih banyak terkait dengan nilai-nilai kebangsaan yang mengacu pada Pancasila, UUD 1945, hingga Bhinneka Tunggal Ika.

"Kami mencoba untuk bisa memformulasikan bagaimana pembentukan sumber daya manusia yang sesungguhnya, yang memiliki karakter kebangsaan yang baik," demikian Rido menambahkan.

Turut hadir dalam pembukaan kegiatan tersebut Ketua DPR RI Puan Maharani, Ketua DPD RI AA LaNyalla Mahmud Mattalitti, Ketua KPU RI Mochammad Afifuddin, Plt Gubernur Lemhannas  Letnan Jenderal TNI Eko Margiyono, Sekretaris Utama Lemhannas Komjen Pol Panca Putra.

Populer

Bangun PIK 2, ASG Setor Pajak 50 Triliun dan Serap 200 Ribu Tenaga Kerja

Senin, 27 Januari 2025 | 02:16

Gara-gara Tertawa di Samping Gus Miftah, KH Usman Ali Kehilangan 40 Job Ceramah

Minggu, 26 Januari 2025 | 10:03

Viral, Kurs Dolar Anjlok ke Rp8.170, Prabowo Effect?

Sabtu, 01 Februari 2025 | 18:05

KPK Akan Digugat Buntut Mandeknya Penanganan Dugaan Korupsi Jampidsus Febrie Adriansyah

Kamis, 23 Januari 2025 | 20:17

Prabowo Harus Ganti Bahlil hingga Satryo Brodjonegoro

Minggu, 26 Januari 2025 | 09:14

Datangi Bareskrim, Petrus Selestinus Minta Kliennya Segera Dibebaskan

Jumat, 24 Januari 2025 | 16:21

Masyarakat Baru Sadar Jokowi Wariskan Kerusakan Bangsa

Senin, 27 Januari 2025 | 14:00

UPDATE

Karyawan Umbar Kesombongan Ejek Pasien BPJS, PT Timah Minta Maaf

Minggu, 02 Februari 2025 | 15:37

Sugiat Santoso Apresiasi Sikap Tegas Menteri Imipas Pecat Pelaku Pungli WN China

Minggu, 02 Februari 2025 | 15:30

KPK Pastikan Tidak Ada Benturan dengan Kortastipikor Polri dalam Penanganan Korupsi LPEI

Minggu, 02 Februari 2025 | 15:27

Tabung Gas 3 Kg Langka, DPR Kehilangan Suara?

Minggu, 02 Februari 2025 | 15:10

Ken Martin Terpilih Jadi Ketum Partai Demokrat, Siap Lawan Trump

Minggu, 02 Februari 2025 | 14:46

Bukan Main, Indonesia Punya Dua Ibukota Langganan Banjir

Minggu, 02 Februari 2025 | 14:45

Larangan LPG di Pengecer Kebijakan Sangat Tidak Populis

Minggu, 02 Februari 2025 | 14:19

Smart City IKN Selesai di Laptop Mulyono

Minggu, 02 Februari 2025 | 13:59

Salah Memutus Status Lahan Berisiko Besar Buat Rakyat

Minggu, 02 Februari 2025 | 13:45

Hamas Sebut Rencana Relokasi Trump Absurd dan Tidak Penting

Minggu, 02 Februari 2025 | 13:26

Selengkapnya