Berita

Pelatihan produksi siniar atau podcast yang digelar Aneuk Muda Aceh Unggul Hebat (Amanah)/Ist

Nusantara

Pemuda Aceh Belajar Produksi Podcast di Ruang Amanah

MINGGU, 15 SEPTEMBER 2024 | 22:29 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Sejumlah pemuda di Aceh antusias mengikuti pelatihan produksi siniar atau podcast yang digelar Aneuk Muda Aceh Unggul Hebat (Amanah).

Salah seorang peserta pelatihan Thamlicha, mengaku senang karena dia bersama peserta lainnya dapat mencoba fasilitas studio podcast yang profesional di Gedung Amanah.

"Hari ini kita coba untuk belajar OBS (open broadcaster software), setting kamera, setting lighting dan perkenalan beberapa kamera," kata Thamlicha dalam keterangannya, Minggu (15/9).

Pelatihan dilakukan langsung di studio podcast Gedung Amanah, Kawasan Industri Aceh (KIA) Desa Ladong Kecamatan Mesjid Raya Kabupaten Aceh Besar.

Ruang podcast terbagi dua ruangan, yakni studio untuk syuting di bagian depan. Lalu, ada ruangan di belakangnya sebagai tempat operator yang mengatur audio, switcher kamera hingga perekaman dan penyiarannya secara daring.

Ruang studio di depan sudah tertata apik dengan dekorasi dan instalasi pencahayaan yang sangat estetik. Beberapa kamera menyoroti meja di bagian tengah untuk ditempati pembawa acara dan narasumber yang diundang mengisi podcast.

Meja berbentuk segitiga itu juga dilengkapi mic dan headphone yang biasa digunakan dalam podcast profesional. Dari tempat itu, pembawa acara dan bintang tamu bisa melihat layar berukuran besar dan prompter yang berada tepat di depannya.

Ke depannya, para peserta pelatihan podcast Amanah diarahkan untuk membuat dan mengelola acara podcast secara profesional.

"Kita coba sebagai anak muda, berkreasi lebih banyak lagi. Mengundang tamu-tamu yang sudah pastinya kreatif," demikian Thamlicha.

Populer

Jokowi Kumpulkan Kapolda Hingga Kapolres Jelang Apel Akbar Pasukan Berani Mati, Ada Apa?

Kamis, 12 September 2024 | 11:08

Petunjuk Fufufafa Mengarah ke Gibran Makin Bertebaran

Kamis, 12 September 2024 | 19:48

Jagoan PDIP di Pilkada 2024 Berpeluang Batal, Jika….

Minggu, 08 September 2024 | 09:30

Slank sudah Kembali ke Jalan yang Benar

Sabtu, 07 September 2024 | 00:24

Soal Video Winson Reynaldi, Pemuda Katolik: Maafkan Saja, Dia Tidak Tahu Apa yang Dia Perbuat!

Senin, 09 September 2024 | 22:18

AHY Tuntaskan Ujian Doktoral dengan Nilai Hampir Sempurna

Kamis, 12 September 2024 | 17:12

Diamnya 4 Institusi Negara Jadi Tanda Akun Fufufafa Milik Gibran

Minggu, 15 September 2024 | 08:14

UPDATE

Ketum AMPI Jerry Nonaktifkan Sekjen Ahmad Andi Bahri

Minggu, 15 September 2024 | 17:50

Indonesia Gagal Bawa Gelar Juara Hongkong Open 2024

Minggu, 15 September 2024 | 17:42

Rocky Gerung Sebut Arsjad Rasjid Korban Rekayasa Kubu Anindya Bakrie

Minggu, 15 September 2024 | 17:18

Geliat UMKM Tak Maksimal, Ekonom Pesimis PON XXI Mampu Dorong Pertumbuhan Ekonomi Sumut 2024

Minggu, 15 September 2024 | 17:11

Israel Tengah Dihujani Rudal dari Arah Yaman

Minggu, 15 September 2024 | 17:00

China Berhasil Bikin Kapal Filipina Cabut dari Sabina Shoal

Minggu, 15 September 2024 | 16:43

Fenomena Fufufafa Bakal Habisi Dinasti Jokowi

Minggu, 15 September 2024 | 16:28

Keabsahan Munaslub Kadin Mulai Dipertanyakan

Minggu, 15 September 2024 | 16:28

Inggris Donasi Rp20 Miliar untuk Korban Topan Yagi di Vietnam

Minggu, 15 September 2024 | 16:23

PM Haiti Kunjungi TKP Ledakan Truk BBM Mematikan

Minggu, 15 September 2024 | 16:04

Selengkapnya