Berita

Ilustrasi/Net

Politik

Pilkada Kalimantan Timur

Mayoritas Gen Z dan Milenial Pilih Rudy-Seno

SABTU, 14 SEPTEMBER 2024 | 15:28 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Generasi Z dan Milenial bakal memberikan pengaruh penting pada peta politik Pilkada Kalimantan Timur 2024. Setidaknya, 61 persen hak pilih Pilkada Kaltim adalah Gen Z dan Milenial.

Lembaga Penelitian Masyarakat Milenium (LPMM) terkini melakukan survei preferensi pilihan pada Pilkada Kaltim. Survei melibatkan 1.500 responden, terdiri dari 600 responden Gen Z dan 900 responden Milenial.

"Hasil survei mengungkapkan temuan pasangan calon Rudy Mas'ud-Seno Aji mendominasi perolehan suara," kata Direktur Eksekutif LPMM Alamsyah Wijaya dalam keterangannya, Sabtu (14/9).


Adapun pada Pilkada Kaltim 2024, Rudy Mas'ud-Seno Aji akan menantang pasangan Isran Noor-Hadi Mulyadi

Dijelaskan Alamsyah, pada survei itu sebanyak 60,4 persen Gen Z memilih pasangan Rudy Mas'ud-Seno Aji. Sementara dari kalangan milenial, dukungan mencapai 62,7 persen.

Sebagai perbandingan, lanjutnya, pasangan Isran Noor- Hadi Mulyadi hanya mendapatkan 30,1 persen dari Gen Z dan 29,6 persen dari Milenial.

"Sebuah selisih yang menunjukkan betapa kuatnya daya tarik Rudy Mas'ud-Seno Aji di mata generasi muda," demikian Alamsyah.

Penarikan sampel dilakukan survei menggunakan metode cluster sampling, dengan margin of error sebesar ±2,53 persen dan tingkat kepercayaan 95 persen.

Survei dilakukan dalam rentang waktu 2-12 September 2024, sementara data dikumpulkan melalui wawancara tatap muka dan pengisian kuesioner.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

AS Gempur ISIS di Suriah

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:14

Aksi Kemanusiaan PDIP di Sumatera Turunkan Tim Kesehatan Hingga Ambulans

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:10

Statistik Kebahagiaan di Jiwa yang Rapuh

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:52

AS Perintahkan Warganya Segera Tinggalkan Venezuela

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:01

Iran Ancam Balas Serangan AS di Tengah Gelombang Protes

Minggu, 11 Januari 2026 | 16:37

Turki Siap Dukung Proyek 3 Juta Rumah dan Pengembangan IKN

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:53

Rakernas PDIP Harus Berhitung Ancaman Baru di Jawa Tengah

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:22

Rossan Roeslani dan Ferry Juliantono Terpilih Jadi Pimpinan MES

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:15

Pertamina Pasok BBM dan LPG Gratis untuk Bantu Korban Banjir Sumatera

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:50

Pesan Megawati untuk Gen Z Tekankan Jaga Alam

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:39

Selengkapnya