Berita

Koordinator Poros Dewan Kajian Jakarta Hasan Assegaf/Ist

Politik

RK-Suswono Wajah Keberagaman Jakarta

SELASA, 03 SEPTEMBER 2024 | 08:21 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

.Pasangan Ridwan Kamil (RK)-Suswono didukung oleh 13 partai politik saat pendaftaran sebagai calon gubernur dan wakil gubernur Jakarta di Pilgub Jakarta 2024, merupakan wajah keberagaman Jakarta.

Demikian pandangan Koordinator Poros Dewan Kajian Jakarta Hasan Assegaf melalui keterangan tertulis yang diterima Kantor Berita Politik dan Ekonomi RMOL, Selasa (3/9).

"RK-Suswono merupakan pasangan saling melengkapi dan mewakili semua unsur keragaman dari latar belakang suku, budaya, paham politik yang ada di Jakarta dan titik temu antara golongan nasionalis dan agama," kata Hasan.

Menurut Hasan, Jakarta sebagai rumah bersama harus dibangun dengan keragaman pemikiran dan gagasan pembangunan. 

Sebab dengan kompleksitas problem serta tantangan besar dan berat yang dihadapi, Jakarta tidak boleh dibangun hanya dengan satu pemikiran dan kehendak satu golongan.

Pembangunan Jakarta membutuhkan kerja sama dari semua komponen anak bangsa, dimana rakyat, elite dan pemimpinnya bisa bekerja bersama mewujudkan pemerintahan yang responsif terhadap aspirasi dan dinamika yang terjadi.

"Itu semua guna menghadirkan Jakarta yang damai, adil, maju dan sebagai pusat perekonomian nasional dan kota global," kata Hasan.

Lebih lanjut, Hasan mengatakan bahwa RK-Suswono memperoleh dukungan mayoritas partai politik dan memiliki hubungan mitra strategis dengan pemerintah pusat dibawah kepemimpinan Presiden terpilih Prabowo Subianto yang akan dilantik pada 20 Oktober 2024.


Hasan mendorong warga Jakarta menyambut gembira peluang besar ini serta bergandengan tangan bersatu memenangkan RK-Suswono.

"Kehadiran RK-Suswono di panggung Pilkada Jakarta membawa harapan dan peluang untuk mendorong transformasi kemajuan besar di Jakarta," kata Hasan.


Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya