Berita

Kaops Tribrata Jaya 2024 Komjen Imam Widodo saat memimpin latihan pra-Operasi Tribrata Jaya 2024 dalam rangka pengamanan kunjungan Paus Fransiskus dan Internasional Sustainability Forum (ISF) 2024 di Balai Pertemuan Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Rabu (28/8)/Dok Humas Polri

Presisi

Gelar Latihan Pra-Ops Tribrata Jaya, Polri Siap Amankan Kunjungan Paus Fransiskus dan ISF

RABU, 28 AGUSTUS 2024 | 14:27 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Polri menggelar latihan pra-Operasi Tribrata Jaya 2024 dalam rangka pengamanan kunjungan Paus Fransiskus dan Internasional Sustainability Forum (ISF) tahun 2024 di Balai Pertemuan Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Rabu (28/8).

Kaops Tribrata Jaya 2024, Komjen Imam Widodo mengatakan, latihan ini dilakukan untuk menyamakan pola pikir dan pola tindak, serta meningkatkan kemampuan dan keterampilan personel Polri yang bertugas selama kunjungan Paus Fransiskus dan kegiatan International Sustainability (ISF) 2024.

"Latihan praoperasi pengamanan ini sangat penting untuk memberikan pemahaman terkait dengan SOP dan cara bertindak di lapangan. Oleh karena itu saya ingin seluruh peserta pelatihan dapat mengikuti kegiatan ini secara serius sehingga memahami dan mempedomani arahan dan atensi dari instruktur ataupun pimpinan," kata Imam dalam keterangan resminya, Rabu (28/8).


Imam yang saat ini menjabat Dankorbrimob Polri ini menambahkan, beberapa hal yang dibahas dalam latihan pra-Operasi Tribrata Jaya 2024 di antaranya deteksi dini dan cegah dini, serta perkiraan kerawanan menjelang dan selama operasi.

"Lalu ada juga peraturan penjagaan, pengawalan, patroli rekayasa lalu lintas dan pengendalian arus lalu lintas," tutur Imam.

Selain venue pusat kegiatan, Polri juga akan melakukan pengamanan hotel, tempat rekreasi, tempat hiburan, dan pengamanan objek vital.

Lalu ada juga penyelidikan dan penyidikan terhadap ancaman gangguan kamtibmas sebelum dan selama operasi.

"Dibahas juga taktis dan teknis penanganan awal terhadap bahan peledak dan penanggulangan terorisme dalam rangka Operasi Tribrata Jaya 2024," papar Imam.

Imam memastikan peran Polri sangat penting sebagai salah satu lini depan dalam mengawal dan mengamankan rangkaian kegiatan kunjungan Paus Fransiskus dan International Sustainability Forum (ISF) 2024 untuk menjamin keamanan, keselamatan dan kenyamanan kepada para kepala negara/delegasi yang akan hadir dengan mengedepankan kegiatan preemtif dan preventif.

Pimpinan Gereja Katolik Dunia, Paus Fransiskus, akan mengunjungi Indonesia pada 3-6 September 2024. Dalam waktu yang bersamaan juga digelar kegiatan ISF.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya