Berita

Bakal calon Gubernur Banten, Airin Rachmi Diany/RMOL

Politik

Airin Sedikit Tak Paham Golkar Pilih Usung Rival di Pilkada Banten

SENIN, 26 AGUSTUS 2024 | 18:25 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Bakal calon Gubernur Banten 2024, Airin Rachmi Diany, mengaku bisa memahami dirinya tak diusung oleh Partai Golkar dalam perhelatan Pilkada Banten 2024 mendatang.

Sebagai kader, Airin bisa menghormati dan memahami keputusan DPP Partai Golkar yang tak mengusungnya di Pilkada Banten. 

“Saya memahami, sebagai kader memahami apa yang menjadi keputusan (DPP),” kata Airin kepada wartawan usai menerima Surat Rekomendasi Bakal Cagub Banten dari Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri di Kantor DPP PDIP, Menteng, Jakarta Pusat, Senin sore (26/8). 

Namun demikian, mantan Walikota Tangerang Selatan dua periode itu justru tak paham kenapa Partai Golkar justru ikut mendukung rivalnya, Andra Soni-Dimyati Natakusumah, di Pilkada Banten. 

“Walaupun sedikit tidak paham, bisa dimengerti ya?” demikian Airin.

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri telah resmi memberikan surat rekomendasi kepada Airin Rachmi Diany sebagai bakal calon Gubernur (Cagub) Banten bersama Ketua DPD PDIP Ade Sumardi sebagai bakal cawagub.

Dalam sambutannya, Megawati sempat melemparkan pertanyaan kepada Airin yang mengenakan batik corak merah.

“Saya tadi nanya itu, Mbak Airin, nanti musti pakai ini lho, merah hitam lho,” ucap Megawati disambut riuh tawa hadirin. 

“Iyalah mau dijadikan tapi coba masa enggak pakai merah hitam, ya gimana? Terus maunya gimana? Terus maunya jadi apa? Independen? Ya cari independen, betul enggak?” sambung Megawati.

“Betul. Lho itu fair lho, iya dong, kalau mau masuk sebuah partai ya masuk, kalau ndak ya enggak. Kan sekarang masih berlaku ya independen,” sambung Megawati.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sehari Usai Pencoblosan, Pj Gubernur DKI Lantik Walikota Jakpus

Kamis, 28 November 2024 | 22:00

Timses Zahir-Aslam Kena OTT Dugaan ‘Money Politik’ di Pilkada Batubara

Kamis, 28 November 2024 | 21:51

Polri Perkuat Kerja Sama Bareng Dukcapil Kemendagri

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

KPK Tahan 3 Ketua Pokja Paket Pekerjaan Perkeretaapian DJKA

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi karena Ada Pengajian

Kamis, 28 November 2024 | 21:25

Ini Kebijakan Baru Mendikdasmen Untuk Mudahkan Guru

Kamis, 28 November 2024 | 21:22

Rupiah Terangkat Pilkada, Dolar AS Masih di Rp15.800

Kamis, 28 November 2024 | 21:13

Prabowo Menangis di Depan Ribuan Guru Indonesia

Kamis, 28 November 2024 | 21:11

Pengamat: RK-Suswono Kalah karena Meremehkan Pramono-Doel

Kamis, 28 November 2024 | 21:04

Perbaiki Tata Ekosistem Logistik Nasional, Mendag Budi Sosialisasi Aturan Baru

Kamis, 28 November 2024 | 21:02

Selengkapnya