Berita

Karopenmas Divisi Humas Polri, Brigjen Trunoyudo Wisnu Andiko/Ist

Presisi

Kunjungan Paus Fransiskus akan Dikawal Lebih dari 4 Ribu Polisi

SELASA, 13 AGUSTUS 2024 | 22:53 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Kedatangan Paus Fransiskus ke Indonesia akan dikawal ribuan personel kepolisian pada 3-6 September 2024 mendatang.

Karopenmas Divisi Humas Polri, Brigjen Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan, pihaknya akan menerjunkan sekitar 4.520 personel gabungan. Pengamanan Paus ini masuk dalam Operasi Tribrata Jaya 2024.

"Setiap rangkaian kegiatan, baik pra, pada saatnya nanti, dan pasca kegiatan tersebut, Polri akan mengamankan kunjungan atau kedatangan tersebut," kata Trunoyudo saat dihubungi, Selasa (13/8). 


Paus diperkirakan tiba di Indonesia pada 3 September 2024 siang. Keesokan harinya, Paus Fransiskus akan bertemu dengan Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka, Jakarta.

Pada Kamis, 5 September 2024, Paus dijadwalkan menghadiri pertemuan antaragama di Masjid Istiqlal, Jakarta. Dilanjutkan, melakukan pertemuan kantor Konferensi Waligereja Indonesia (KWI). 

"Di hari yang sama, sore harinya, yakni pukul 17.00 WIB Paus mengadakan misa akbar di SUGBK Jakarta yang bakal dihadiri puluhan ribu umat Katolik. Polri akan melakukan pengamanan agar seluruh kegiatan Paus di Indonesia berjalan aman dan kondusif," tutup Trunoyudo.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Keterlambatan Klarifikasi Eggi Sudjana Memicu Fitnah Publik

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:10

DPRD DKI Sahkan Dua Ranperda

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:05

Tak Ada Kompromi dengan Jokowi Sebelum Ijazah Palsu Terbongkar

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:37

Pernyataan Oegroseno soal Ijazah Jokowi Bukan Keterangan Sembarangan

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:22

Bongkar Tiang Monorel

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:00

Gus Yaqut, dari Sinar Gemilang hingga Berlabel Tersangka

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:44

IPC Terminal Peti Kemas Bukukan Kinerja 3,6 Juta TEUs

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:34

Jokowi vs Anies: Operasi Pengalihan Isu, Politik Penghancuran Karakter, dan Kebuntuan Narasi Ijazah

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:03

Eggi Sudjana dan Jokowi Saling Puji Hebat

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:41

Ketidakpastian Hukum di Sektor Energi Jadi Ancaman Nyata bagi Keuangan Negara

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:39

Selengkapnya