Berita

CEO Sarirasa Group, Benny Hadisurjo/Ist

Nusantara

Pameran Gemah Ripah Promosikan Budaya dan Kuliner Indonesia

JUMAT, 09 AGUSTUS 2024 | 19:38 WIB | LAPORAN: YUDHISTIRA WICAKSONO

Pameran "Gemah Ripah" segera digelar selama tiga hari di Atrium Utama Senayan City, Jakarta pada 9 hingga 11 Agustus 2024.

Acara ini akan menampilkan kekayaan budaya Indonesia melalui berbagai kegiatan dalam rangka ulang tahun ke-50 Sarirasa Group.

"Pameran Gemah Ripah ini berusaha menghormati warisan sekaligus menginspirasi generasi mendatang," kata CEO Sarirasa Group, Benny Hadisurjo dalam keterangan tertulisnya, Jumat (9/8).

Pada hari pertama, pengunjung akan disuguhi Pagelaran Agung serta penjelasan mendalam tentang instalasi seni yang dipamerkan. Narasi artistik tentang seni dan budaya Indonesia juga akan disajikan oleh Swara Gembira.

Pameran ini turut menyoroti keamanan pangan dan keberlanjutan dalam industri kuliner, dengan diskusi oleh para ahli seperti Yoga Setyadharma dari Tofu Deli dan Rita Andriana dari tim R&D Sarirasa.

Ketua Kadin Indonesia, Arsjad Rasjid juga akan hadir dan membahas peran perjanjian dagang dalam memperluas pasar kuliner Indonesia.

Selain itu, pameran ini juga akan meluncurkan komik wayang edisi terbatas "Riwayat Pandawa & Dewa Ruci," yang dipandu oleh Andy Wijaya dengan dukungan tokoh budaya seperti Seno Gumira Ajidarma.

Pameran ini juga turut dimeriahkan influencer Rania Yamin dan Jirayut.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sehari Usai Pencoblosan, Pj Gubernur DKI Lantik Walikota Jakpus

Kamis, 28 November 2024 | 22:00

Timses Zahir-Aslam Kena OTT Dugaan ‘Money Politik’ di Pilkada Batubara

Kamis, 28 November 2024 | 21:51

Polri Perkuat Kerja Sama Bareng Dukcapil Kemendagri

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

KPK Tahan 3 Ketua Pokja Paket Pekerjaan Perkeretaapian DJKA

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi karena Ada Pengajian

Kamis, 28 November 2024 | 21:25

Ini Kebijakan Baru Mendikdasmen Untuk Mudahkan Guru

Kamis, 28 November 2024 | 21:22

Rupiah Terangkat Pilkada, Dolar AS Masih di Rp15.800

Kamis, 28 November 2024 | 21:13

Prabowo Menangis di Depan Ribuan Guru Indonesia

Kamis, 28 November 2024 | 21:11

Pengamat: RK-Suswono Kalah karena Meremehkan Pramono-Doel

Kamis, 28 November 2024 | 21:04

Perbaiki Tata Ekosistem Logistik Nasional, Mendag Budi Sosialisasi Aturan Baru

Kamis, 28 November 2024 | 21:02

Selengkapnya