Jusuf Hamka ketika membeli kaos di Pasar Blok A, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Kamis (1/8)/RMOL
Politikus Partai Golkar Jusuf Hamka atau dikenal Babah Alun mendengarkan keluhan para pedagang pakaian di Pasar Blok A, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Kamis (1/8).
Babah Alun mengatakan para pedagang mengeluh dagangannya sepi pembeli lantaran saat ini jual beli di online lebih meningkat dibandingkan offline.
"Ternyata dari teman-teman pedagang banyak mengeluhkan keadaan saat ini agak sepi sedikit," kata Jusuf Hamka saat ditemui Pasar Blok A, Tanah Abang.
Lantas, Babah Alun berharap para pedagang Pasar Blok A Tanah Abang, bisa masuk ke pasar internasional, dengan melakukan ekspor barang-barang kerajinan tangan mereka.
"Nah saya bilang, jangan bermain di lokal saja, kita harapkan marketnya, nantinya kita harus mulai go internasional, pasar ekspor, karena kita lihat pasar-pasar seperti Tanah Abang ini ada di Bangkok, ini semua mereka selain mereka jual lokal mereka ekspor, nah kita harus mulai meniru seperti itu," ucapnya.
"Jadi kalau pasar dalam negerinya sepi, kita go internasional, kita ekspor," sambung dia.
Babah Alun menambahkan, dukungan dari pemerintah pusat dalam hal ini Kementerian Perdagangan diperlukan untuk mendapatkan sertifikasi ekspor produk dalam negeri.
"Tentunya harus kerja sama dengan Kementerian Perdagangan, perindustrian supaya kita bisa mendapatkan sertifikasi ekspor yang mudah, tidak memberatkan kepada pedagang-pedagang UMKM," tutupnya.