Berita

Awak media yang mengenakan jas hujan menyaksikan delegasi yang tiba di Trocadero selama upacara pembukaan Olimpiade 2024 di Paris pada Jumat, 26 Juli 2024/AFP

Dunia

OLIMPIADE PARIS 2024

Media Center Olimpiade Paris Tiba-tiba Ditutup, Ada Apa?

MINGGU, 28 JULI 2024 | 12:22 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Personel kepolisian Prancis, tiba-tiba menutup sementara area media center tempat dimana para jurnalis meliput acara Olimpiade Paris 2024.

Mengutip laporan Anadolu Ajansi pada Minggu (28/7), penutupan itu dilakukan karena ada risiko ledakan.

Kendati demikian, masih belum terungkap penyebab sebenarnya dari risiko ledakan yang membuat wartawan dan staf media center dievakuasi.

"Para jurnalis dievakuasi dan penyebab risiko tersebut tidak diungkapkan," ungkap laporan tersebut.

Polisi kemudian membuka kembali area tersebut untuk lalu lintas pejalan kaki dan akses ke dan dari pusat media kembali normal.

Prancis meningkatkan langkah-langkah keamanan untuk mencegah sabotase baru setelah serangan pembakaran di jalur kereta api.

Beberapa jam sebelum upacara pembukaan Olimpiade pada hari Jumat (26/7), dilaporkan bahwa jalur kereta api dibakar di Pagny-sur-Moselle, Courtalain, dan Croisilles di seluruh Prancis.

Menteri Transportasi Prancis Patrice Vergriete mengatakan, setelah serangan pembakaran itu, keamanan dan pengawasan jaringan kereta api telah diperkuat secara signifikan.

Vergriete mencatat bahwa lebih dari 1.000 karyawan dan 250 personel keamanan telah dikerahkan untuk memantau jaringan kereta api, dan helikopter polisi serta 50 drone telah dimobilisasi.

Ia mengatakan penyelidikan atas serangan tersebut masih berlangsung dan para pelakunya belum teridentifikasi.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Tekuk Fiorentina 2-1, Napoli Tak Biarkan Inter Tenang

Senin, 10 Maret 2025 | 01:21

Polda Jateng Tegas Larang Petasan Sepanjang Ramadan

Senin, 10 Maret 2025 | 00:59

Kluivert Tiba di Jakarta Ditemani Mantan Pemain Man United

Senin, 10 Maret 2025 | 00:41

Cegah Bencana Seperti di Jabotabek, Menteri ATR/BPN Evaluasi Tata Ruang di Jatim

Senin, 10 Maret 2025 | 00:25

Asiang Versus JACCS MPM Finance, Peneliti IPD-LP Yakin Hakim MA Lebih Adil

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:58

Beri Bantuan untuk Korban Banjir di Candulan, Okta Kumala Dewi Berharap Ada Solusi Jangka Panjang

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:41

PSU Empat Lawang Diikuti Dua Paslon, Pencoblosan pada 19 April 2025

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:20

Update Banjir dan Longsor Sukabumi: 5 Orang Wafat, 4 Orang Hilang

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:44

Menanti Keberanian Kejagung Bongkar Biang Kerok Korupsi Migas

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:30

PTPN IV PalmCo Siapkan 23 Bus untuk Mudik di Sumatera dan Kalimantan

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:18

Selengkapnya