Berita

Ilustrasi/Net

Bisnis

Siap-siap, Puluhan Perusahaan akan Lakukan IPO

SENIN, 15 JULI 2024 | 11:32 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Sebanyak 21 perusahaan telah mengajukan rencana pencatatan perdana saham atau initial public offering (IPO) untuk dapat melantai di bursa saham tahun ini. 

Hal ini diungkapkan oleh Direktur Penilaian Perusahaan Bursa Efek Indonesia (BEI), I Gede Nyoman Yetna, dalam laporan terbarunya pada Senin (15/7).

Nyoman merinci bahwa tujuh dari perusahaan tersebut berasal dari sektor konsumer non siklikal, sementara dua perusahaan lainnya dari sektor konsumer siklikal dan dua dari sektor energi. 

Selain itu, terdapat pula perusahaan yang berasal dari sektor keuangan, kesehatan, industri, teknologi, bahan baku hingga sektor transportasi.

Menurut Nyoman, BEI terus berupaya mendorong perusahaan yang memiliki rencana IPO dan menjadi perusahaan tercatat untuk tumbuh bersama pasar modal Indonesia, baik dari sektor teknologi maupun sektor lainnya.

“Dalam prosesnya, BEI juga mengedepankan kesiapan dan kualitas dari perusahaan yang berencana mencatatkan sahamnya di BEI, dengan tujuan untuk menjaga kepercayaan investor,”tuturnya dalam keterangan resmi.

Dalam hal ini, BEI, kata Nyoman telah melibatkan berbagai stakeholder di pasar modal, seperti penjamin emisi efek, kantor akuntan publik, konsultan hukum, dan lainnya untuk memproses perusahaan yang akan IPO.

Sementara itu, hingga 12 Juli 2024, BEI mencatat 32 perusahaan yang telah mencatatkan sahamnya dengan dana yang dihimpun mencapai Rp4,93 triliun. 

Dari jumlah tersebut, tiga perusahaan masuk dalam kategori aset berskala kecil dengan total nilai aset di bawah Rp50 miliar, 16 perusahaan memiliki aset menengah antara Rp50 miliar hingga Rp250 miliar, dan dua perusahaan memiliki aset besar di atas Rp250 miliar.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya