Berita

Polres Metro Jakarta Utara menggerebek Kampung Bahari yang diduga menjadi sarang narkoba/Ist

Presisi

Gerebek Kampung Bahari, Polisi Amankan 31 Orang dan Drone Pengintai

SABTU, 13 JULI 2024 | 14:57 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Polres Metro Jakarta Utara menggerebek Kampung Bahari, Tanjung Priok dalam rangka memberantas peredaran narkoba pada Sabtu (13/7). 

Dalam penggerebekan ini, sebanyak 31 orang diduga terlibat penyalahgunaan narkoba diamankan.

“Kegiatan ini dalam rangka Operasi Nila Jaya 2024,” kata Kapolres Metro Jakarta Utara, Kombes Gidion Arif Setyawan.


Pada operasi ini, Polres Metro Jakut menerjunkan 200 anggota untuk memeriksa setiap bagian dan tempat penyimpanan di rumah yang digerebek. Hasilnya, ada sebuah drone diamankan dari penggerebekan itu. 

Polisi juga mengamankan CCTV hingga televisi yang diduga untuk memantau pergerakan anggota kepolisian di sekitar Kampung Bahari. Turut diamankan juga alat bong, timbangan, hingga klip bekas pakai narkoba. 

“Kami amankan drone, diduga kuat untuk mengawasi pergerakan anggota di lapangan. Atau lebih jelasnya mereka ini menjaga tempat maupun usahanya. Turut diamankan pula barang bukti narkoba, senjata tajam, airsoft gun, monitor CCTV, hingga mesin penghitung uang,” kata Gidion. 

Sementara itu, Kasat Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Utara, AKBP Prasetyo Noegroho menyebut puluhan orang yang diamankan langsung dibawa ke Polres Jakut untuk dilakukan tes urine. 

“Kami bawa sejumlah orang ke Polres karena patut dicurigai (menggunakan narkoba). Mereka dites urine dan akan diproses jika hasilnya positif. Sedangkan yang negatif akan dipulangkan,” jelas AKBP Prasetyo.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Tiga Tahun UU TPKS: DPR Soroti Masalah Penegakan Hukum dan Temuan Kasus di Lapas

Kamis, 15 Januari 2026 | 12:08

Komisi III DPR Mulai Bahas RUU Perampasan Aset Tindak Pidana

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:48

Utang Luar Negeri Indonesia Kompak Menurun

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:34

Giliran Ketua DPD PDIP Jawa Barat Ono Surono Diperiksa KPK di Kasus OTT Bupati Bekasi

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:19

Muncul Tudingan Pandji Antek Asing di Balik Kegaduhan Mens Rea

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:04

Emas Antam Naik Terus, Tembus Rp2,67 Juta per Gram!

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:54

KPK Tak Segan Tetapkan Heri Sudarmanto Tersangka TPPU

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:43

TAUD Dampingi Aktivis Lingkungan Laporkan Dugaan Teror ke Bareskrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:28

Istana Ungkap Pertemuan Prabowo dan Ribuan Guru Besar Berlangsung Tertutup

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:27

Update Bursa: BEI Gembok Saham Tiga Saham Ini Akibat Lonjakan Harga

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:17

Selengkapnya