Berita

Ilustrasi/Net

Bisnis

Harga Minyak Dunia Naik Tipis Pagi Ini

SELASA, 02 JULI 2024 | 10:27 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Harga minyak dunia terpantau naik tipis pada perdagangan Selasa (2/7), dan masih bertahan di dekat level tertinggi dalam dua bulan terakhir.

Seperti dikutip dari Reuters, harga minyak mentah berjangka Brent naik 20 sen menjadi 86,80 dolar AS (Rp1,42 juta) per barel pada 01.42 GMT, setelah menanjak 1,9 persen di sesi sebelumnya ke penutupan tertinggi sejak 30 April.

Sementara harga minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) AS juga ikut naik 13 sen menjadi 83,51 dolar AS (Rp1,36 juta) per barel, setelah meningkat 2,3 persen ke level tertinggi sejak 26 April.

Menguatnya harga minyak ini terjadi di tengah ekspektasi permintaan bahan bakar yang meningkat dari perjalanan musim panas, dan kemungkinan penurunan suku bunga AS yang dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi.

Permintaan bensin di AS yang merupakan konsumen minyak terbesar di dunia, diperkirakan akan meningkat seiring dengan dimulainya perjalanan musim panas bersamaan dengan libur Hari Kemerdekaan pada pekan ini.

American Automobile Association memperkirakan perjalanan selama periode liburan akan meningkat 5,2 persen dibandingkan 2023, dengan perjalanan mobil 4,8 persen lebih tinggi dibandingkan tahun sebelumnya.

"Hal ini dapat membantu pemulihan permintaan bensin setelah paruh pertama tahun 2024 yang lesu," tulis analis ANZ dalam catatannya.

Di sisi lain, tanda-tanda meredanya inflasi di AS juga disebut memperbarui harapan bahwa bank sentral AS, The Federal Reserve akan menurunkan suku bunganya pada September mendatang, yang dapat meningkatkan aktivitas ekonomi dan permintaan minyak.

Populer

Bey Machmudin akan Serius Tangani Judi Online di Jabar yang Tembus Rp3,8 T

Rabu, 26 Juni 2024 | 18:20

Wacana Bey Machmudin Rombak Komisaris BUMD Didukung Dewan

Minggu, 30 Juni 2024 | 13:24

Menwa Siap Kerahkan 5 Ribu Personel ke Gaza Bersama TNI

Rabu, 26 Juni 2024 | 01:19

DPR Khawatir Investasi TikTok Permudah Produk China Masuk RI

Kamis, 27 Juni 2024 | 00:03

Apindo: Wajar Ada Restrukturisasi TikTok-Tokopedia Pascamerger

Kamis, 04 Juli 2024 | 03:59

Pemilu Iran di Jakarta

Jumat, 28 Juni 2024 | 14:24

Rapat Pimpinan MPR RI dengan Presiden Jokowi

Jumat, 28 Juni 2024 | 16:37

UPDATE

Hujan Seharian, 42 RT di Jakarta Banjir

Sabtu, 06 Juli 2024 | 21:52

Pelaku Penusukan Pemimpin Oposisi Korsel Dijatuhi Hukuman 15 Tahun Penjara

Sabtu, 06 Juli 2024 | 21:24

Erick Thohir Melempem Tangani Kerugian Krakatau Steel

Sabtu, 06 Juli 2024 | 20:52

Bedah Reunifikasi Korea, Ketua Umum JMSI Teguh Santosa Raih Gelar Doktor di Unpad

Sabtu, 06 Juli 2024 | 20:28

Kata Biden, Hanya Tuhan yang Bisa Buat Dirinya Mundur dari Pilpres AS

Sabtu, 06 Juli 2024 | 20:16

Diguyur Hujan Sepanjang Hari, Dinding di Ruas Tol JORR W2S Veteran Longsor

Sabtu, 06 Juli 2024 | 19:50

Daripada Kisruh, Ketua Komisi II DPR Sarankan KPU Tak Gunakan Sirekap di Pilkada 2024

Sabtu, 06 Juli 2024 | 19:20

Amanah Goes To Campus, Berbagi Cerita Improvisasi Diri

Sabtu, 06 Juli 2024 | 18:53

Luhut Tegaskan Pengenaan Bea Masuk 200 Persen Tidak Hanya untuk Produk China

Sabtu, 06 Juli 2024 | 18:24

Gelar Wayang Kulit dan Libatkan UMKM, Polri Raih Dua Rekor MURI

Sabtu, 06 Juli 2024 | 17:48

Selengkapnya