Berita

Perhelatan The Secret of Diamond. Ilustrasi/Ist

Nusantara

The Secret of Diamond: Muslimah Bersinar Layaknya Berlian

MINGGU, 30 JUNI 2024 | 14:05 WIB | LAPORAN: ACHMAD RIZAL

Cahaya Hijrah Event sukses menggelar seminar inspiratif bertema "The Secret of Diamond", Minggu (30/6).

Pada kegiatan yang digelar di Ballroom Hotel Raffles, Jakarta, CEO Cahaya Hijrah Event, Ustadzah Aisyah Farid bin Syekh Abu Bakar, tampil langsung di atas pentas.

Acara bertujuan menginspirasi dan memotivasi para muslimah yang dirundung banyak masalah, serta kecewa dalam hidup, agar mampu bertahan, bahkan menjadikan segala kekecewaan dan masalah sebagai pijakan yang mengantarkan pada kualitas muslimah sesungguhnya, bersinar serta indah, layaknya berlian.

Seminar dihadiri lebih dari 400 muslimah dari seluruh Indonesia, dan merupakan batch ke 3. Kegiatan sebelumnya, batch 1, diadakan di Hotel JW Marriot Jakarta, dan Batch 2 di Trans Studio Hotel, Bandung.

Seminar "The Secret of Diamond"  membahas tentang bagaimana seorang wanita berproses dalam hidupnya hingga menjadi seperti berlian, yang bernilai dan berkilau.

Materi dalam seminar dikemas dengan sangat menarik dan modern, dengan dukungan multimedia yang istimewa.

Tidak hanya menyuguhkan materi, seminar juga menghadirkan kisah inspiratif dari selebriti Aurel Hermansyah dalam perjalanan hijrahnya.

Untuk membius peserta seminar, ada lantunan syair-syair Islami yang dibawakan Alma Esbeye.

Populer

Pengamat: Kembalikan Citra, Hery Gunardi Pantas Dicopot Jadi Dirut BSI

Sabtu, 22 Juni 2024 | 19:46

Bermain Imbang Tanpa Gol, Laga Prancis Vs Belanda Diwarnai Kontroversi

Sabtu, 22 Juni 2024 | 04:09

Bey Machmudin akan Serius Tangani Judi Online di Jabar yang Tembus Rp3,8 T

Rabu, 26 Juni 2024 | 18:20

Bey Machmudin Ingatkan Warga Jangan Coba-coba Mengakali PPDB

Selasa, 25 Juni 2024 | 03:45

Wali Kota Semarang Gratiskan Biaya di 41 SMP Swasta

Minggu, 23 Juni 2024 | 00:46

Menwa Siap Kerahkan 5 Ribu Personel ke Gaza Bersama TNI

Rabu, 26 Juni 2024 | 01:19

DPR Khawatir Investasi TikTok Permudah Produk China Masuk RI

Kamis, 27 Juni 2024 | 00:03

UPDATE

Anggota Dewan Doyan Judol, Parpol Harus Tanggungjawab

Selasa, 02 Juli 2024 | 07:57

Penolakan SMI soal Tax Ratio 23 Persen adalah Sikap Jokowi

Selasa, 02 Juli 2024 | 07:29

Promosi Situs Judi Online, Dua Selebgram Ditangkap

Selasa, 02 Juli 2024 | 07:00

Aliansi Buruh Jateng Dukung Mbak Ita Maju Pilwalkot Semarang

Selasa, 02 Juli 2024 | 06:47

Masuk Musim Kemarau, BMKG Ingatkan Masyarakat Waspada Potensi Karhutla

Selasa, 02 Juli 2024 | 06:27

Herman Deru Ajak Pendukung Berpolitik secara Santun dan Terhormat

Selasa, 02 Juli 2024 | 05:56

Butuh Hampir Setahun bagi Pj Bupati Batang untuk Bisa Melantik 6 Kepala Dinas

Selasa, 02 Juli 2024 | 05:39

Bekas Relawan Jokowi Punya 3 Nama Cawagub yang Tepat bagi Mirzani Djausal

Selasa, 02 Juli 2024 | 05:19

Tepis 3 Penalti Slovenia, Diogo Costa jadi Pahlawan Portugal

Selasa, 02 Juli 2024 | 04:58

Mayoritas Bacalon yang Daftar di Gerindra Salatiga Tidak Jujur

Selasa, 02 Juli 2024 | 04:20

Selengkapnya