Berita

Gus Fawait mendapat tambahan dukungan dari PKB untuk maju Pilkada Jember 2024/RMOLJatim

Politik

Pilkada Jember 2024

Rekom PKB Jatuh ke Gus Fawait

SELASA, 25 JUNI 2024 | 13:56 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) secara resmi mendukung Muhammad Fawait di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jember 2024. Surat rekomendasi diserahkan Ketua DPW PKB Jatim, Abdul Halim Iskandar, kepada Gus Fawait pada Senin (24/6).

Sekretaris PKB Jawa Timur, Anik Maslachah, membenarkan pemberian dukungan tersebut. Sosok yang menjabat Wakil Ketua DPRD Jawa Timur itu mengatakan, untuk rekom Bupati Jember diserahkan langsung ke Gus Fawait,

"Adapun untuk cawabub masih harus dilakukan pembahasan lebih lanjut, " kata Anik, dikutip Kantor Berita RMOLJatim, Selasa (25/6).

Satu hal yang pasti, lanjut Anik, mesin partai sudah siap sejak awal untuk menjatuhkan pilihan ke Gus Fawait.

"Mudah-mudahan juga calon tunggal di Pilkada Jember," harapnya.

Sementara itu, Gus Fawait saat dikonfirmasi mengaku berterima kasih atas dukungan tersebut. Presiden LSN tersebut mengatakan, PKB adalah partai yang dilahirkan oleh ulama. Dan dukungan tersebut merupakan bukti dukungan ulama untuk santri yang akan berbuat kebaikan di Jember.

"Ibarat kata, dukungan tersebut dari ulama kepada santrinya agar dipercaya memimpin Jember, " jelasnya.

Gus Fawait menambahkan, dukungan tersebut memiliki nilai tersendiri mengingat ulama menginginkan agar Jember dipimpin santri yang juga peduli terhadap ponpes.

Sebelumnya, Partai Nasdem menyerahkan rekomendasi kepada Gus Fawait untuk maju pada Pilkada Jember 2024. Dukungan parpol terhadap Gus Fawait diprediksi akan terus bertambah. Baik dari pemilik kursi di parlemen maupun nonparlemen.

Populer

Pengamat: Kembalikan Citra, Hery Gunardi Pantas Dicopot Jadi Dirut BSI

Sabtu, 22 Juni 2024 | 19:46

Bermain Imbang Tanpa Gol, Laga Prancis Vs Belanda Diwarnai Kontroversi

Sabtu, 22 Juni 2024 | 04:09

Bey Machmudin Ingatkan Warga Jangan Coba-coba Mengakali PPDB

Selasa, 25 Juni 2024 | 03:45

Bey Machmudin akan Serius Tangani Judi Online di Jabar yang Tembus Rp3,8 T

Rabu, 26 Juni 2024 | 18:20

Bey Ingatkan Gen Z Tak Jadikan Lansia Tulang Punggung Keluarga

Kamis, 20 Juni 2024 | 06:00

Bey Perintahkan Pemkot Bandung Pulihkan Sungai Citarum

Kamis, 20 Juni 2024 | 03:00

Wali Kota Semarang Gratiskan Biaya di 41 SMP Swasta

Minggu, 23 Juni 2024 | 00:46

UPDATE

Nyaris Dipermalukan Slovakia, Inggris Susah Payah ke Perempat Final

Senin, 01 Juli 2024 | 01:53

Tokoh Pemuda Maluku Ingatkan SKK Migas Segera Tuntaskan LNG Abadi Masela dan Blok Seram

Senin, 01 Juli 2024 | 01:34

PAN Medan: Zulkifli Hasan Pantas Kembali Memimpin hingga 2030

Senin, 01 Juli 2024 | 01:08

Gempa Magnitudo 5,1 Guncang Pangandaran, Tak Berpotensi Tsunami

Senin, 01 Juli 2024 | 00:41

Prabowo Bersyukur Operasi Kaki Kiri di RSPPN Berjalan Lancar

Senin, 01 Juli 2024 | 00:25

Bongkar 54 Kasus, Kapolres Lampura Terima Penghargaan

Minggu, 30 Juni 2024 | 23:59

Bapanas Pastikan Harga Pangan dalam Kondisi Stabil

Minggu, 30 Juni 2024 | 23:29

Suhu Jemaah Haji Dicek saat Tiba di Asrama

Minggu, 30 Juni 2024 | 22:39

Ahmed Zaki Iskandar Ngaku Belum Cukup Populer di Jakarta

Minggu, 30 Juni 2024 | 22:16

Istilah Tamak Tak Ada dalam Unsur Delik yang Didakwakan

Minggu, 30 Juni 2024 | 21:42

Selengkapnya