Berita

Jemaah haji Aceh kloter BTJ-012 saat berangkat ke Mekkah, Arab Saudi/Ist

Nusantara

Tiga Jemaah Haji Asal Aceh Meninggal di Makkah

SABTU, 15 JUNI 2024 | 13:21 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Tiga orang jemaah haji embarkasi Aceh meninggal dunia di Makkah, Arab Saudi. Ketiga jemaah ini berasal dari kelompok terbang (kloter) dan kabupaten yang berbeda.

Kabar tersebut disampaikan Ketua Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Aceh sebagaimana diberitakan Kantor Berita RMOLAceh, Sabtu (15/6).

"Mari kita doakan semoga almarhum dan almarhumah diampuni segala dosanya, diterima segala amal ibadahnya dan ditempatkan di sisi Allah SWT," ujar Azhari.


Adapun jemaah pertama yang wafat di Tanah Suci, yakni Ruhamah binti Hasan Amin 84 tahun, asal Kota Sabang, Kloter BTJ-01. Almarhumah meninggal dunia pada pukul 18.45 Waktu Arab Saudi.

Menurut sertifikat kematian (Certificate of Death/CoD) yang dikeluarkan Kantor Kesehatan Haji Indonesia (KKHI), Ruhamah didiagnosa mengalami syok kardiogenik, acute coronary syndrome, chronic heart failure, cardiomegaly dan senility.

Jemaah kedua adalah Muhdin Ibrahim Ahmad berusia 62 tahun asal Bireuen, dari Kloter BTJ-02. Almarhum didiagnosa mengalami shock cardiogenic. Jenazah bahkan sudah dimakamkan di Sherea, Makkah.

Kemudian, Muhammad Umar Ardik berusia 78 tahun. Jemaah haji asal Aceh Tengah ini dari Kloter BTJ-05. Almarhum didiagnosa mengalami gangguan pernapasan berat (acute respiratory distress syndrome).

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Keterlambatan Klarifikasi Eggi Sudjana Memicu Fitnah Publik

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:10

DPRD DKI Sahkan Dua Ranperda

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:05

Tak Ada Kompromi dengan Jokowi Sebelum Ijazah Palsu Terbongkar

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:37

Pernyataan Oegroseno soal Ijazah Jokowi Bukan Keterangan Sembarangan

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:22

Bongkar Tiang Monorel

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:00

Gus Yaqut, dari Sinar Gemilang hingga Berlabel Tersangka

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:44

IPC Terminal Peti Kemas Bukukan Kinerja 3,6 Juta TEUs

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:34

Jokowi vs Anies: Operasi Pengalihan Isu, Politik Penghancuran Karakter, dan Kebuntuan Narasi Ijazah

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:03

Eggi Sudjana dan Jokowi Saling Puji Hebat

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:41

Ketidakpastian Hukum di Sektor Energi Jadi Ancaman Nyata bagi Keuangan Negara

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:39

Selengkapnya