Berita

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo melepas para pelari peserta Kemala Run 2024 yang diikuti 10.000 atlet/Ist

Presisi

Diikuti 10 Ribu Peserta, Kapolri Buka Kemala Run 2024 di ICE BSD

MINGGU, 09 JUNI 2024 | 12:48 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo membuka Kemala Run 2024, diikuti 10.000 peserta, di ICE, BSD, Tangerang Selatan, Minggu pagi.

"Kemala Run 2024 di ICE BSD dibuka Bapak Kapolri," kata Ketua Panitia Kemala Run 2024, Winta Wahyu Widada, lewat keterangan tertulis, di Jakarta, Minggu (9/6).

Gelar kali ini merupakan event ketiga dari Tour of Kemala. Sebelumnya diselenggarakan di Belitung dan Banyuwangi, pada 2022 dan 2023.

Kemala Run 2024 diikuti 10 ribu peserta lokal maupun mancanegara, terdiri dari atlet nasional dan internasional, pecinta olahraga lari, komunitas lari, dan keluarga besar Polri dari seluruh Indonesia.

Kemala Run 2024 terdiri dari empat kategori, Half Marathon sejauh 21 km, 10 km, 5 km dan Kids Dash yang melombakan jarak 100, 200, dan 300 meter, serta satu kategori non-lomba disabilitas.

Kapolri tampak didampingi Ketua Pembina Yayasan Kemala Bhayangkari (YKB) Bhayangkari, Juliati Sigit Prabowo, Wakapolri Komjen Agus Andrianto dan Wakil Ketua Pembina YKB, Evi Agus Andrianto, Irwasum Komjen Pol Ahmad Dofiri, dan Pengurus Ketua Pusat YKB, Diana Ahmad Dofiri.

Dari garis start, orang nomor satu di Korps Bhayangkara itu mengibaskan bendera start untuk pelari kategori Half Marathon, tepat pada pukul 05.45

Untuk pelari kategori 10K dilepas Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto. Untuk pelari 5K dilepas Ketua Umum Bhayangkari, Juliati Sigit Prabowo. Setelah itu Peserta difabel dilepas Waketum Bhayangkari Ny Evi Agus Andrianto.

Peserta lari untuk kategori Kids Dash dilepas Ketua Pengurus Pusat Yayasan Kemala Bhayangkari, Diana Ahmad Dofiri.

Ketua Panitia Kemala Run 2024, Winta Wahyu Widada, menuturkan, jalur yang dilalui peserta Kemala Run 2024 sudah terverifikasi secara internasional oleh Association of International Marathons and Distance Races (AIMS).

"Jadi sertifikat yang diberikan kepada peserta lari Half Marathons 21K, 10K dan 5K itu juga sudah terstandarisasi secara internasional," kata istri Kabareskrim, Komjen Wahyu Widada ini.

Ia menuturkan, pihaknya mengundang para penyandang disabilitas untuk memeriahkan acara Kemala Run 2024. Untuk lari yang diikuti anak-anak dalam kategori Kids Dash, kata Winta, untuk mendukung program pemerintah.

"Ada kategori Kids Dash untuk menggalakkan olahraga sejak dini, sesuai program pemerintah," ucapnya.

Dia berharap, dengan digelarnya Kemala Run 2024, animo masyarakat terhadap olahraga, khususnya lari, semakin besar.

"Harapan kami, animo masyarakat tentang olahraga ini sangat besar. Kami harapkan tahun-tahun mendatang akan melaksanakan olahraga selanjutnya, apakah Kemala Run atau bisa juga cabang olahraga lain, misal tenis, bola voli, kita bisa adakan di bawah wadah Tour of Kemala," pungkasnya.

Populer

Demo di KPK, GMNI: Tangkap dan Adili Keluarga Mulyono

Jumat, 20 September 2024 | 16:22

Mantan Menpora Hayono Isman Teriak Tanah Keluarganya Diserobot

Jumat, 20 September 2024 | 07:04

KPK Ngawur Sebut Tiket Jet Pribadi Kaesang Rp90 Juta

Rabu, 18 September 2024 | 14:21

Kaesang Kucing-kucingan Pulang ke Indonesia Naik Singapore Airlines

Rabu, 18 September 2024 | 16:24

Fufufafa Diduga Hina Nabi Muhammad, Pegiat Medsos: Orang Ini Pikirannya Kosong

Rabu, 18 September 2024 | 14:02

Kaesang Bukan Nebeng Private Jet Gang Ye, Tapi Pinjam

Rabu, 18 September 2024 | 03:13

Makin Ketahuan, Nomor Ponsel Fufufafa Dicantumkan Gibran pada Berkas Pilkada Solo

Senin, 23 September 2024 | 09:10

UPDATE

Pramono Anung: Jakarta Butuh Pemimpin Pekerja Keras, Bukan Tukang Tebar Pesona

Minggu, 29 September 2024 | 02:07

Jupiter Aerobatic Team Bikin Heboh Pengunjung Semarak Dirgantara 2024

Minggu, 29 September 2024 | 01:53

Pertemuan Prabowo-Megawati Bisa Menguatkan Demokrasi

Minggu, 29 September 2024 | 01:19

Kapolri Lantik Sejumlah Kapolda Sekaligus Kukuhkan 2 Jabatan

Minggu, 29 September 2024 | 00:57

Gen X, Milenial, hingga Gen Z Bikin Komunitas BRO RK Menangkan Ridwan Kamil

Minggu, 29 September 2024 | 00:39

Kecam Pembubaran Paksa Diskusi, Setara Institute: Ruang Sipil Terancam!

Minggu, 29 September 2024 | 00:17

Megawati Nonton “Si Manis Jembatan Merah" Ditemani Hasto dan Prananda

Sabtu, 28 September 2024 | 23:55

Andrew Andika Ditangkap Bersama 5 Temannya

Sabtu, 28 September 2024 | 23:35

Aksi Memukau TNI AU di Semarak Dirgantara 2024

Sabtu, 28 September 2024 | 23:19

Gara-gara Topan, Peternak di Thailand Terpaksa Bunuh 125 Buaya

Sabtu, 28 September 2024 | 23:15

Selengkapnya