Berita

Kepala BNPB, Letjen TNI Suharyanto meninjau penanganan darurat erupsi Gunung Ibu, Halmahera Barat/Ist

Nusantara

Kepala BNPB Tinjau Penanganan Darurat Erupsi Gunung Ibu

KAMIS, 30 MEI 2024 | 09:24 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Penanganan darurat erupsi Gunung Ibu di Kabupaten Halmahera Barat, Maluku Utara dipantau langsung Kepala BNPB, Letjen TNI Suharyanto.

Bersama Forkopimda setempat, Kepala BNPB tiba di Kota Ternate pada Kamis (30/5) pagi. Mereka meninjau erupsi Gunungapi Ibu menggunakan kapal cepat.

Kepala BNPB direncanakan akan melihat langsung lokasi pengungsian di Desa Gam Ici untuk memastikan penanganan darurat telah berjalan dengan baik.

Selain itu, Kepala BNPB juga akan mendatangi pos dapur umum untuk melihat penyediaan kebutuhan makanan pengungsi di Desa Tongute Ternate Asal.

"Kepala BNPB juga akan melakukan rapat koordinasi dengan perwakilan Forkopimda mengingat masa tanggap darurat berakhir hari ini," kata Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB, Abdul Muhari.

Data yang dihimpun BNPB hingga Rabu (29/5), atau 13 hari masa tanggap darurat,  terdapat lima titik pengungsian. Antara lain Gedung Serbaguna Desa Tongute Ternate Asal dengan rincian 959 jiwa.

Lalu Lapangan Desa Gam Ici 417 jiwa, Gereja Desa Tongute Sungi terdapat 357 jiwa, SMP 3 Desa Tongute Sungi berjumlah 42 jiwa dan Kantor Desa Tongute Sungi sebanyak 45 jiwa, serta 191 jiwa lainnya masih dalam pendataan terpilah.

Sehingga total pengungsi hingga Rabu (29/5) pukul 17.00 WIT berjumlah 2.011 jiwa.

Kerugian materil yang tercatat yaitu, sebanyak 3.883 hektare kebun kelapa, 866 hektare Kebun Pala, 208 hektare Lahan Cengkeh, dan 368 hektare Kebun Kakao.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sehari Usai Pencoblosan, Pj Gubernur DKI Lantik Walikota Jakpus

Kamis, 28 November 2024 | 22:00

Timses Zahir-Aslam Kena OTT Dugaan ‘Money Politik’ di Pilkada Batubara

Kamis, 28 November 2024 | 21:51

Polri Perkuat Kerja Sama Bareng Dukcapil Kemendagri

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

KPK Tahan 3 Ketua Pokja Paket Pekerjaan Perkeretaapian DJKA

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi karena Ada Pengajian

Kamis, 28 November 2024 | 21:25

Ini Kebijakan Baru Mendikdasmen Untuk Mudahkan Guru

Kamis, 28 November 2024 | 21:22

Rupiah Terangkat Pilkada, Dolar AS Masih di Rp15.800

Kamis, 28 November 2024 | 21:13

Prabowo Menangis di Depan Ribuan Guru Indonesia

Kamis, 28 November 2024 | 21:11

Pengamat: RK-Suswono Kalah karena Meremehkan Pramono-Doel

Kamis, 28 November 2024 | 21:04

Perbaiki Tata Ekosistem Logistik Nasional, Mendag Budi Sosialisasi Aturan Baru

Kamis, 28 November 2024 | 21:02

Selengkapnya