Berita

Luapan Air Sungai Cisanggarung merendam Desa Cilengkrang, Pasaleman, Kabupaten Cirebon/RMOLJabar

Nusantara

Cisanggarung Meluap, Cirebon Kembali Terendam Banjir

JUMAT, 24 MEI 2024 | 10:58 WIB | LAPORAN: ACHMAD RIZAL

Sungai Cisanggarung kembali meluap dan merendam Desa Cilengkrang dan Cilengkrang Girang, Kecamatan Pasaleman, Kabupaten Cirebon, hingga setinggi lutut orang dewasa.

Tokoh Cirebon Timur, Adang Juhandi, mengatakan, meluapnya air dari Sungai Cisanggarung merupakan kiriman dari wilayah hulu di Kabupaten Kuningan. Karena tidak ada hujan besar di wilayah Cirebon Timur.

Menurutnya, pendangkalan dan banyaknya bangunan liar di sepanjang bantaran Sungai Cisanggarung menjadi penyebab seringnya wilayah hilir Sungai Cisanggarung terdampak banjir kiriman, terutama saat Kabupaten Kuningan hujan besar.

"Solusinya ya harus normalisasi, penertiban bangunan liar dan pembangunan tanggul permanen di sepanjang wilayah hilir Sungai Cisanggarung," kata Adang, saat ditemui di lokasi Banjir Pasaleman, Cirebon, Jumat (24/5).

Dia menjelaskan, masyarakat Cirebon Timur siap mengawal penertiban bangunan liar, jika pihak Pemerintah Pusat melalui BBWS Cimanuk Cisanggarung Kementerian PUPR akan membangun tanggul permanen.

"Kami sebagai masyarakat Cirebon Timur siap mengawal penertiban bangunan liar, agar tidak ada lagi banjir di wilayah Cirebon Timur," jelasnya.

Sementara itu Kepala Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Cimanuk Cisanggarung, Dwi Agus Kuncoro, yang tengah mengikuti ajang air sedunia di Bali, mengatakan, sudah meminta tim BBWS turun ke wilayah terdampak banjir dan ke hulu Sungai Cisanggarung di Kuningan.

"Tim akan diterjunkan dan tanggul darurat diperbaiki lagi," kata Dwi Agus Kuncoro seperti dikutip dari Kantor Berita RMOLJabar.

Sedang Kepala Satuan Kerja (Kasatker) BBWS Cimanuk Cisanggarung, Hendra Kurniawan, segara memperbaiki kembali tanggul darurat yang jebol di wilayah Kuningan.

Untuk mengantisipasi luapan air dari Sungai Cisanggarung, di Cilengkrang Pasaleman akan dibangun tanggul permanen.

Populer

Prabowo Perintahkan Sri Mulyani Pangkas Anggaran Seremonial

Kamis, 24 Oktober 2024 | 01:39

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Muncul Petisi Agus Salim Diminta Kembalikan Uang Donasi

Rabu, 23 Oktober 2024 | 02:22

Bahlil Tunjukkan Kesombongan pada Prabowo

Jumat, 25 Oktober 2024 | 13:37

Petisi Cabut Donasi Agus Salim Diteken Lebih dari 125 Ribu Orang

Kamis, 24 Oktober 2024 | 00:43

UPDATE

Prabowo Bareng Gibran Hadir di Deklarasi GSN

Sabtu, 02 November 2024 | 15:47

Komisi V Ingatkan Peningkatan Pelayanan Sarana Prasarana Menjelang Nataru

Sabtu, 02 November 2024 | 15:37

Harga CPO Meroket ke Level Tertinggi di Awal Bulan

Sabtu, 02 November 2024 | 15:09

Jenazah Kebakaran Pabrik Pakan Ternak Belum Berhasil Diidentifikasi

Sabtu, 02 November 2024 | 14:50

Lagi Santai Ngopi, Prajurit TNI Dikeroyok Ormas di Jaksel

Sabtu, 02 November 2024 | 14:30

BKPM Bidik Investasi Rp1.900 Triliun di 2025 dari Sektor Ini

Sabtu, 02 November 2024 | 14:29

Saham Eropa Menghijau, Indeks DAX Bangkit 0,93 Persen

Sabtu, 02 November 2024 | 14:04

Tumpukan Duit Judi Slot

Sabtu, 02 November 2024 | 13:54

3 Tersangka Baru Judi Slot8278 Terancam Penjara 20 Tahun

Sabtu, 02 November 2024 | 13:39

Tak Hanya iPhone 16, Pemerintah Juga Bakal Blokir IMEI Google Pixel

Sabtu, 02 November 2024 | 13:14

Selengkapnya