Kesatuan Perempuan Partai Golkar (KPPG)/Ist

Politik

KPPG Bawa Tiga Agenda Penting Jelang HUT ke-22

KAMIS, 23 MEI 2024 | 15:40 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

rmol.idAda tiga agenda besar yang disiapkan Kesatuan Perempuan Partai Golkar (KPPG) dalam menyambut hari ulang tahun (HUT) ke-22.

"Kami memiliki tiga agenda besar dalam HUT KPPG kali ini, 3 agenda ini akan dilaksanakan oleh PP KPPG maupun PD KPPG yang tersebar di seluruh Indonesia," kata Ketua Panitia Perayaan HUT KPPG, Sekarwati dalam keterangan tertulisnya, Kamis (23/5).

Agenda pertama, adalah menyosialisasikan keberhasilan Partai Golkar dalam Pemilu 2024, termasuk kiprah kader perempuan di tingkat nasional maupun tingkat daerah. KPPG juga mendorong seluruh kader perempuan untuk berpartisipasi secara aktif dalam pilkada serentak pada 27 November 2024.

"Kader perempuan Golkar yang senantiasa berperan dalam kancah kontestasi politik  Partai Golkar, kembali harus bersiap," jelas Sekarwati.

Agenda kedua adalah peluncuran buku Srikandi Partai Golkar yang berjuang dalam dunia politik hingga ke parlemen. Buku ini nantinya bisa dipelajari generasi penerus.

"Mereka baik secara langsung maupun tidak langsung telah memiliki pengalaman dalam hal penyusunan kebijakan publik dan advokasi aspirasi masyarakat," ujarnya.

Agenda ketiga yakni dengan mengadakan family gathering dan resepsi yang melibatkan seluruh pengurus tingkat pusat sampai daerah.

"Selain itu akan disampaikan pula apresiasi kepada Bapak Ketua Umum Airlangga Hartarto atas semua keberhasilan capaian Partai Golkar dalam pileg dan pilpres 2024 ini," pungkasnya.

Agenda ini pun telah mendapat dukungan penuh dari Ketua Umum PP KPPG, Airin Rachmi Diany. Menurutnya, KPPG 2019 memiliki program yang sejalan dengan perkembangan Partai Golkar.
 
"Selain itu, kepengurusan periode ini harus memberikan yang terbaik kepada semua stakeholder perempuan Partai Golkar. Semoga berbagai program ini memberikan legacy yang baik untuk kepengurusan selanjutnya," demikian kata Airin. rmol.id

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Tarik Wisatawan Lewat Jelajah Wisata Religi di Jakarta

Minggu, 09 Maret 2025 | 15:07

Arief Poyuono Prediksi PSI Bubar 2029

Minggu, 09 Maret 2025 | 14:49

Manuver Tak Biasa, Rusia Manfaatkan Jalur Pipa Gas Tua dalam Perang Ukraina

Minggu, 09 Maret 2025 | 14:43

Jubir Militer Israel Daniel Hagari Gagal Naik Jabatan hingga Dipecat

Minggu, 09 Maret 2025 | 14:25

Partai Buruh Bakal Gelar Aksi Lima Hari di Pabrik Sritex

Minggu, 09 Maret 2025 | 14:20

Bertepatan Ramadan, Tom Lembong: Rabu Abu Tahun Ini Ekstra Spesial

Minggu, 09 Maret 2025 | 14:08

Menteri KP dan Gubernur Jakarta Sambut Sekjen Partai Komunis Vietnam

Minggu, 09 Maret 2025 | 14:04

Ceramah di Masjid ITB, Anies Ajak Generasi Muda Tetap Kritis

Minggu, 09 Maret 2025 | 13:58

Masyarakat Pesisir Rugi Besar Akibat Kasus Pagar Laut

Minggu, 09 Maret 2025 | 13:40

Kerry Riza Jadi Tumbal Riza Chalid

Minggu, 09 Maret 2025 | 12:58

Selengkapnya