Berita

Microsoft Surface/Net

Tekno

Laptop Microsoft Surface Copilot+ Diluncurkan, Segini Harganya

KAMIS, 23 MEI 2024 | 14:34 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Microsoft akhirnya resmi merilis Microsoft Surface terbaru yang masuk ke dalam jajaran Copilot+ PC yang dilengkapi berbagai kecanggihan teknologi kecerdasan buatan.

Hadir dalam dua ukuran, 13,8 dan 15 inci, Microsoft Surface terbaru memiliki bodi tipis, ringan, portabel namun kuat dan mampu menampilkan semua Kecerdasan AI Windows 11 serta fitur AI pihak ketiga.

Dikutip dari GSM Arena, Kamis (23/5), varian 13,8 inci dan 15 inci memiliki layar sentuh 3:2 dengan kerapatan piksel 201ppi. Kecepatan refresh dinamisnya mencapai 120Hz dan dilindungi oleh Gorilla Glass 5. Dengan baterai 54Wh dan 66Wh, kedua laptop ini diklaim tahan hingga 20 jam. Pengisian daya dilakukan masing-masing pada 39W dan 65W.

Untuk urusan perangkat keras, penutup laptop terbuat dari 67 persen bahan daur ulang, termasuk 100 persen aluminium daur ulang yang telah dianodisasi untuk menghasilkan permukaan akhir yang lebih tahan lama. Versi 13,8 inci tersedia dalam empat warna yakni Sapphire, Dune, Black, Platinum, sedangkan versi yang lebih besar hanya mendapat dua warna, Black dan Platinum.

Di sisi konektivitas, keduanya memiliki dua port USB-C yang kompatibel dengan USB 4 dan DisplayPort 2.1. Ada satu port USB-A 3.1, jack headphone, dan slot kartu microSD. Selain itu, ada port koneksi Surface untuk Surface Dock.

Konektivitas nirkabel dilengkapi Wi-Fi 7 (be) dan Bluetooth 5.4. Selain headphone berkabel dan nirkabel, pengguna laptop dengan tombol khusus Copilot ini juga dapat menggunakan Speaker Omnisonic dengan dukungan Dolby Atmos.

Menariknya, perusahaan tidak mematok harga terlalu tinggi untuk perangkat baru tersebut. Untuk meminang sebuah Microsoft Surface terbaru, pembeli diberikan harga mulai dari 1.000 dolar AS (Rp16 juta). 

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya