Berita

Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Rany Mauliani/Ist

Nusantara

Legislator Gerindra Akui Menertibkan Jukir Liar Tak Mudah

JUMAT, 10 MEI 2024 | 04:06 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Maraknya aksi juru parkir liar di minimarket banyak dikeluhkan masyarakat Jakarta.

Hal itu turut menjadi sorotan Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta asal Fraksi Gerindra Rany Mauliani.

Menurut Rany, Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta perlu bersinergi dengan pengelola minimarket untuk memberantas jukir yang meminta pungutan tak resmi alias liar.

Caranya, sambung Rany, dengan menempatkan pegawai yang bertugas menjaga kendaraan pelanggan di area parkir.

“Pihak pengelola minimarket bisa berkoordinasi dengan Dishub DKI Jakarta untuk (menempatkan) jukir resmi yang bertanggung jawab di lahan parkir tersebut,” ujar Rany dikutip Jumat (10/5).

Rany mengakui, menertibkan jukir liar bukan perkara tidak mudah. Di satu sisi, mereka membantu pelanggan minimarket, tetapi ada pula yang hanya tiba-tiba muncul dan meminta upah saat pemilik kendaraan hendak meninggalkan lokasi.

“Bila (jukir liar) diatur kadang kesannya kita memotong rezeki orang. Padahal kondisinya memang harus diatur. Di satu sisi kita butuh bantuan jukir, mungkin masyarakat kurang rapi dan tertib, tapi di sisi lain memang ada oknum jukir yang meresahkan,” kata Rany.

Sebelumnya, Kepala Dinas Perhubungan Provinsi DKI Jakarta Syafrin Liputo menyatakan, akan berkoordinasi dengan Satpol PP untuk menangani keluhan masyarakat terkait parkir liar di minimarket.



Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya