Berita

Zulkifli Hasan pada acara Workshop dan Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) PAN/RMOL

Politik

38 DPW Dukung Zulhas Lanjutkan Kepemimpinan PAN

KAMIS, 09 MEI 2024 | 22:20 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Sebanyak 38 Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) dari seluruh Indonesia meminta Zulkifli Hasan alias Zulhas untuk melanjutkan kepemimpinan di Partai Amanat Nasional (PAN).

Aspirasi dan dukungan itu disampaikan langsung dalam acara Workshop dan Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) PAN dalam Rangka Mewujudkan Kemenangan PAN Pilkada 2024 di Hotel JS Luwansa, Jakarta, Kamis malam (9/5).

Ketua DPW PAN Jawa Barat (Jabar), Desy Ratnasari mengatakan, dukungan tersebut diberikan karena Zulhas dinilai membuat masa depan PAN menjadi lebih cerah di masa mendatang.

"Kami 38 DPW PAN se-Indonesia, BM PAN, dan PUAN se-Indonesia serta kader PAN se-Indonesia menyampaikan aspirasi disertai dengan sikap dan hati yang sungguh-sungguh agar saudaraku Zulkifli Hasan berkenan mengorbankan waktu, tenaga, pikiran, dan hatinya untuk kembali menjadi Ketua Umum DPP PAN periode selanjutnya 2025-2030," kata Desy.

Desy menerangkan, lewat dukungan tersebut, DPW meyakini Zulhas bisa membawa PAN menjadi partai yang lebih besar lagi.

"Sebagai partai yang bersifat inklusif menjunjung tinggi moralitas agama nilai kemanusiaan semoga PAN akan semakin besar," pungkasnya.

Dalam acara ini, turut dihadiri Presiden terpilih periode 2024-2029 Prabowo Subianto, Ketua Umum PAN Zulhas, Sekjen PAN Eddy Soeparno, Wakil Ketua Umum PAN Yanri Susanto, Ketua BSN PAN Zita Anjani, Ketua Fraksi PAN DPR Saleh Partaonan Daulay, Ketua Majelis Penasihat PAN Hatta Rajasa, dan sejumlah kader PAN lainnya.

Populer

Rocky Gerung Ucapkan Terima Kasih kepada Jokowi

Minggu, 19 Mei 2024 | 03:46

Dulu Berjaya Kini Terancam Bangkrut, Saham Taxi Hanya Rp2 Perak

Sabtu, 18 Mei 2024 | 08:05

Bikin Resah Nasabah BTN, Komnas Indonesia Minta Polisi Tangkap Dicky Yohanes

Selasa, 14 Mei 2024 | 01:35

Massa Geruduk Kantor Sri Mulyani Tuntut Pencopotan Askolani

Kamis, 16 Mei 2024 | 02:54

Ratusan Tawon Serang Pasukan Israel di Gaza Selatan

Sabtu, 11 Mei 2024 | 18:05

Siapa Penantang Anies-Igo Ilham di Pilgub Jakarta?

Minggu, 12 Mei 2024 | 07:02

Aroma PPP Lolos Senayan Lewat Sengketa Hasil Pileg di MK Makin Kuat

Kamis, 16 Mei 2024 | 14:29

UPDATE

KPK Panggil Bekas Kepala Bea Cukai Purwakarta soal LHKPN Janggal

Senin, 20 Mei 2024 | 10:04

Program Pelestarian Lingkungan di Raja Ampat Dilanjutkan

Senin, 20 Mei 2024 | 09:58

MK Makin Tak Dipercaya Jika PPP Lolos Senayan Tanpa PSU

Senin, 20 Mei 2024 | 09:51

Arahan Jokowi, Permendag 8/2024 Permudah Perdagangan

Senin, 20 Mei 2024 | 09:49

Buka WWF ke-10, Jokowi Ajak Rumuskan Pengelolaan Air Inklusif

Senin, 20 Mei 2024 | 09:43

Pecalang Ikut Kawal World Water Forum

Senin, 20 Mei 2024 | 09:43

Pertek Kemenperin Picu Ribuan Kontainer Tertahan di Pelabuhan

Senin, 20 Mei 2024 | 09:37

Hujan Diperkirakan Basahi Jakarta Siang Ini

Senin, 20 Mei 2024 | 09:28

Rektor Paramadina Gelar Doa Bersama untuk Salim Said

Senin, 20 Mei 2024 | 09:20

PLN: Puluhan Charging Station Telah Disiapkan untuk Dukung World Water Forum Bali

Senin, 20 Mei 2024 | 09:05

Selengkapnya