Berita

Indopol Survei merilis elektabilitas tokoh bakal calon Bupati Ponorogo/Ist

Politik

Indopol: Petahana Bupati Ponorogo Diunggulkan Maju Lagi di Pilkada

KAMIS, 09 MEI 2024 | 20:06 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Berstatus sebagai petahana, nama Sugiri Sancoko diinginkan masyarakat Kabupaten Ponorogo untuk maju kembali pada Pilkada 2024.

Hal tersebut terekam dengan tingginya elektabilitas Sugiri Sancoko dalam survei Indopol Survei yang dirilis pada Kamis (9/5).

Direktur Indopol Survei Jawa Timur, Fauzin mengatakan, Sugiri Sancoko unggul dalam simulasi semi terbuka dengan 10 nama tokoh potensial maju pada Pilkada Ponorogo.


"Dalam pertanyaan semi terbuka (10 nama) elektabilitas tertinggi adalah H. Sugiri Sancoko di angka 62,93 persen," ujar Fauzin dalam keterangan tertulis.

Di bawah Sugiri, lanjutnya, ada nama anggota DPR RI dari PKB Ibnu Multazam (3,17 persen), tokoh muda PKB Ibnu Al Fandy, mantan Bupati Ponorogo Ipong Mukhlisoni dan Wakil Bupati Ponorogo Lisdyarita dengan elektabilitas sama sebesar 1,71 persen.

"Juga ad figur lainnya hanya memperoleh dukungan di bawah 1 persen dengan 26,1 persen responden belum menentukan pilihan," pungkasnya.

Survei ini dilakukan di Kabupaten Ponorogo dengan jumlah responden sebanyak 410 dengan kriteria warga Ponorogo yang berusia 17 tahun atau yang memiliki hak pilih dalam pemilu.

Survei menggunakan metode multistage random sampling dengan wawancara dilakukan pada 23 – 28 April 2024.

Margin of error survei sebesar ±4,4 persen dengan selang kepercayaan sebesar 95 persen.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya