Berita

Carlo Ancelotti sukses membawa Real Madrid kembali tampil di final Liga Champions/Net

Sepak Bola

Liga Champions

Bawa Madrid ke Final Liga Champions, Don Carlo Torehkan Rekor Baru

KAMIS, 09 MEI 2024 | 13:20 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Mental juara Real Madrid benar-benar terlihat saat melakoni leg kedua semifinal Liga Champions 2023-2024 melawan Bayern Munchen di Stadion Santiago Bernabeu, Kamis dinihari (9/5). Tertinggal 0-1 hingga laga tersisa 5 menit, Los Blancos sukses membalikkan keadaan menjadi 2-1 melalui dua gol Joselu.

Tim besutan Carlo Ancelotti itu pun berhak kembali ke partai puncak Liga Champions musim ini. Laga nanti menjadi final ke-18 bagi El Real sepanjang keikutsertaan di kasta tertinggi sepak bola Eropa.

Kesuksesan Madrid melaju ke final Liga Champions membuat Carlo Ancelotti tercatat dalam buku rekor. Berdasarkan catatan UEFA, Don Carlo berhasil menembus final Liga Champions untuk keenam kalinya. Ini merupakan catatan paling banyak di antara sesama pelatih.

Hasil yang diraih Don Carlo pun sangat positif. Dalam 5 final sebelumnya, Ancelotti berhasil meraih 4 trofi juara.  Dua bersama Real Madrid dan 2 lagi saat membesut AC Milan. Satu-satunya kegagalan Ancelotti adalah saat Milan kalah dramatis dari Liverpool dalam "Miracle of Istanbul" 2005.

Madrid sendiri merupakan Raja Liga Champions. Dari 17 final yang pernah dilakoni, Los Blancos sukses menjadi juara sebanyak 14 kali dan 3 kali kalah. Jumlah 14 trofi juara itu menjadi yang terbanyak di antara klub-klub elite Eropa.

Di laga final Liga Champions nanti, Madrid akan menantang Borussia Dortmund yang sudah lebih dulu memastikan tiket ke final sehari sebelumnya. Laga final akan digelar pada 2 Juni 2024 dini hari WIB di Stadion Wembley, London.

Populer

Bangun PIK 2, ASG Setor Pajak 50 Triliun dan Serap 200 Ribu Tenaga Kerja

Senin, 27 Januari 2025 | 02:16

Besar Kemungkinan Bahlil Diperintah Jokowi Larang Pengecer Jual LPG 3 Kg

Selasa, 04 Februari 2025 | 15:41

Viral, Kurs Dolar Anjlok ke Rp8.170, Prabowo Effect?

Sabtu, 01 Februari 2025 | 18:05

Prabowo Harus Pecat Bahlil Imbas Bikin Gaduh LPG 3 Kg

Senin, 03 Februari 2025 | 15:45

Bahlil Gembosi Wibawa Prabowo Lewat Kebijakan LPG

Senin, 03 Februari 2025 | 13:49

Masyarakat Baru Sadar Jokowi Wariskan Kerusakan Bangsa

Senin, 27 Januari 2025 | 14:00

Pengamat: Bahlil Sengaja Bikin Skenario agar Rakyat Benci Prabowo

Selasa, 04 Februari 2025 | 14:20

UPDATE

Kerukunan Umat Beragama Jadi Kekayaan Besar Bangsa dan Negara Indonesia

Kamis, 06 Februari 2025 | 09:29

Membongkar Label ''Proto-Teroris''

Kamis, 06 Februari 2025 | 09:24

Australia Larang DeepSeek: Manuver Geopolitik atau Ancaman Keamanan?

Kamis, 06 Februari 2025 | 09:19

Perang Dagang Picu Kekhawatiran, Harga Emas Dunia Terdongkrak Lagi

Kamis, 06 Februari 2025 | 09:14

Pertimbangkan WFA Jelang Lebaran, Begini Penjelasan AHY

Kamis, 06 Februari 2025 | 08:56

Perang Dagang AS-Tiongkok Memanas, Harga Minyak Anjlok

Kamis, 06 Februari 2025 | 08:55

Jasa Raharja Beri Santunan ke Korban Kecelakaan Maut di Gerbang Tol Ciawi

Kamis, 06 Februari 2025 | 08:38

Usai Panen Raya, Bansos Beras Kembali Disalurkan

Kamis, 06 Februari 2025 | 08:31

Parah! Peserta Pesta Gay di Jaksel Sudah Ada yang Berkeluarga

Kamis, 06 Februari 2025 | 08:21

Didepak Newcastle di Piala Liga Inggris, Arsenal Lanjutkan Puasa Gelar 32 Tahun

Kamis, 06 Februari 2025 | 08:15

Selengkapnya