Berita

Ketua PDIP Jabar, Ono Surono, mengunjungi Bima Arya/Istimewa

Politik

Ketua PDIP Jabar Sambangi Bima Arya, Buka Pintu Koalisi?

KAMIS, 09 MEI 2024 | 12:56 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Secangkir kopi panas menyambut kehadiran Ketua DPD PDIP Jawa Barat, Ono Surono, di kediaman politikus Partai Amanat Nasional (PAN) yang juga mantan Wali Kota Bogor, Bima Arya, Rabu malam (8/5). Sejumlah hal jadi bahasan santai kedua tokoh tersebut.

"Kunjungan persahabatan saja, kita berdiskusi tentang banyak hal dengan santai, sambil ngopi. Juga cerita pengalaman mengurus rakyat. Kang Bima di kota dan saya di desa dengan berbagai macam masalahnya," ucap Ono saat dikonfirmasi Kantor Berita RMOLJabar, Kamis (9/5).

Anggota DPRD Jabar terpilih tersebut tak menampik dalam kunjungan tersebut terselip pembicaraan terkait situasi Jawa Barat terkini. Termasuk mengenai Pilgub Jabar yang akan berlangsung pada November mendatang.


"Membangun Jawa Barat itu tidak bisa sendirian, harus bergotong royong dan bersinergi bersama-sama dengan berbagai pihak. Kang Bima Arya ini kan berpengalaman memimpin Kota Bogor yang memiliki permasalahan cukup kompleks. Mungkin ke depannya kami dapat bersinergi," tutur Ono.

Pada Pileg 2024 lalu, Ono Surono meraup suara tertinggi untuk calon anggota DPRD dapil 12 yang meliputi Kota/Kabupaten Cirebon dan Kabupaten Indramayu.

Ono menilai banyaknya suara untuk PDIP di wilayah Pantura Jabar menggambarkan respons positif masyarakat.

"Tentu kami akan lebih fokus mendorong program Pemprov Jabar untuk memperbaiki berbagai bidang khususnya di Dapil 12," tandasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya