Berita

Ketua PDIP Jabar, Ono Surono, mengunjungi Bima Arya/Istimewa

Politik

Ketua PDIP Jabar Sambangi Bima Arya, Buka Pintu Koalisi?

KAMIS, 09 MEI 2024 | 12:56 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Secangkir kopi panas menyambut kehadiran Ketua DPD PDIP Jawa Barat, Ono Surono, di kediaman politikus Partai Amanat Nasional (PAN) yang juga mantan Wali Kota Bogor, Bima Arya, Rabu malam (8/5). Sejumlah hal jadi bahasan santai kedua tokoh tersebut.

"Kunjungan persahabatan saja, kita berdiskusi tentang banyak hal dengan santai, sambil ngopi. Juga cerita pengalaman mengurus rakyat. Kang Bima di kota dan saya di desa dengan berbagai macam masalahnya," ucap Ono saat dikonfirmasi Kantor Berita RMOLJabar, Kamis (9/5).

Anggota DPRD Jabar terpilih tersebut tak menampik dalam kunjungan tersebut terselip pembicaraan terkait situasi Jawa Barat terkini. Termasuk mengenai Pilgub Jabar yang akan berlangsung pada November mendatang.

"Membangun Jawa Barat itu tidak bisa sendirian, harus bergotong royong dan bersinergi bersama-sama dengan berbagai pihak. Kang Bima Arya ini kan berpengalaman memimpin Kota Bogor yang memiliki permasalahan cukup kompleks. Mungkin ke depannya kami dapat bersinergi," tutur Ono.

Pada Pileg 2024 lalu, Ono Surono meraup suara tertinggi untuk calon anggota DPRD dapil 12 yang meliputi Kota/Kabupaten Cirebon dan Kabupaten Indramayu.

Ono menilai banyaknya suara untuk PDIP di wilayah Pantura Jabar menggambarkan respons positif masyarakat.

"Tentu kami akan lebih fokus mendorong program Pemprov Jabar untuk memperbaiki berbagai bidang khususnya di Dapil 12," tandasnya.

Populer

Rocky Gerung Ucapkan Terima Kasih kepada Jokowi

Minggu, 19 Mei 2024 | 03:46

Dulu Berjaya Kini Terancam Bangkrut, Saham Taxi Hanya Rp2 Perak

Sabtu, 18 Mei 2024 | 08:05

Bikin Resah Nasabah BTN, Komnas Indonesia Minta Polisi Tangkap Dicky Yohanes

Selasa, 14 Mei 2024 | 01:35

Massa Geruduk Kantor Sri Mulyani Tuntut Pencopotan Askolani

Kamis, 16 Mei 2024 | 02:54

Ratusan Tawon Serang Pasukan Israel di Gaza Selatan

Sabtu, 11 Mei 2024 | 18:05

Siapa Penantang Anies-Igo Ilham di Pilgub Jakarta?

Minggu, 12 Mei 2024 | 07:02

Aroma PPP Lolos Senayan Lewat Sengketa Hasil Pileg di MK Makin Kuat

Kamis, 16 Mei 2024 | 14:29

UPDATE

KPK Panggil Bekas Kepala Bea Cukai Purwakarta soal LHKPN Janggal

Senin, 20 Mei 2024 | 10:04

Program Pelestarian Lingkungan di Raja Ampat Dilanjutkan

Senin, 20 Mei 2024 | 09:58

MK Makin Tak Dipercaya Jika PPP Lolos Senayan Tanpa PSU

Senin, 20 Mei 2024 | 09:51

Arahan Jokowi, Permendag 8/2024 Permudah Perdagangan

Senin, 20 Mei 2024 | 09:49

Buka WWF ke-10, Jokowi Ajak Rumuskan Pengelolaan Air Inklusif

Senin, 20 Mei 2024 | 09:43

Pecalang Ikut Kawal World Water Forum

Senin, 20 Mei 2024 | 09:43

Pertek Kemenperin Picu Ribuan Kontainer Tertahan di Pelabuhan

Senin, 20 Mei 2024 | 09:37

Hujan Diperkirakan Basahi Jakarta Siang Ini

Senin, 20 Mei 2024 | 09:28

Rektor Paramadina Gelar Doa Bersama untuk Salim Said

Senin, 20 Mei 2024 | 09:20

PLN: Puluhan Charging Station Telah Disiapkan untuk Dukung World Water Forum Bali

Senin, 20 Mei 2024 | 09:05

Selengkapnya