Berita

Ilustrasi/Net

Bisnis

Gara-Gara Konser Taylor Swift Wisatawan Indonesia yang Pergi ke Singapura Capai Rp119 Ribu Orang

JUMAT, 03 MEI 2024 | 15:26 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Kunjungan wisatawan Indonesia ke Singapura tercatat melonjak mencapai 119 ribu orang pada Maret 2024.

Berdasarkan data dari Badan Pusat Statistika (BPS), angka tersebut mencapai 17,26 persen dari total keseluruhan wisatawan Indonesia yang melakukan perjalanan ke luar negeri pada periode Maret, sebesar 691.546 orang.

Adapun lonjakan pada periode itu di negara tetangga RI itu salah satunya dipicu oleh gelaran konser musik internasional, seperti Taylor Swift.

Tidak hanya Singapura, wisatawan dalam negeri yang pergi ke Arab Saudi juga meningkat menjadi 117 ribu, atau 16,99 persen dari total wisatawan.

"Masing-masing didorong antara lain oleh penyelenggara konser musik internasional di Singapura dan umroh ke Arab Saudi," kata Plt Kepala BPS Amalia Adininggar Widyasanti dalam konferensi pers di Jakarta, Kamis (2/5).

Kunjungan masyarakat Indonesia ke luar negeri ini tercatat meningkat 4,85 persen dibandingkan bulan sebelumnya, serta meningkat 7,45 persen dibanding Maret 2023 lalu.

Secara akumulatif, wisatawan RI yang melancong ke luar negeri mencapai 2.185.806 sepanjang Januari-Maret 2024. Angka ini meningkat 15,75 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu.

Seperti diketahui, Singapura sendiri menjadi satu-satunya negara di Asia Tenggara yang dikunjungi penyanyi internasional terkemuka, Taylor Swift dalam tur dunianya, sehingga membuat masyarakat Indonesia banyak berkunjung ke negara itu.

Populer

Duit Sitaan Korupsi di Kejagung Tak Pernah Utuh Kembali ke Rakyat

Senin, 10 Maret 2025 | 12:58

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Usia Pensiun TNI Bakal Diperpanjang, Ketum PEPABRI: Kalau 58 Tahun Kan Masih Lucu-Lucunya

Senin, 10 Maret 2025 | 19:58

UPDATE

Budi Arie Setiadi Ketar-ketir Gegara Dugaan Korupsi PDNS

Sabtu, 15 Maret 2025 | 01:35

Dugaan Korupsi PDNS Kominfo Diusut

Sabtu, 15 Maret 2025 | 01:28

Kader Gerindra Ajak Warga Manfaatkan Mudik Gratis

Sabtu, 15 Maret 2025 | 01:10

Penerima Bansos Minimal 10 Tahun Ber-KTP Jakarta

Sabtu, 15 Maret 2025 | 00:43

Ini Perjalanan Kasus Korupsi Abdul Ghani Kasuba

Sabtu, 15 Maret 2025 | 00:23

Mantan Gubernur Malut Abdul Ghani Kasuba Meninggal Dunia

Sabtu, 15 Maret 2025 | 00:02

Menko Airlangga Luncurkan Program Belanja di Indonesia Aja

Jumat, 14 Maret 2025 | 23:43

Jokowi Bisa Bernasib Sama seperti Duterte

Jumat, 14 Maret 2025 | 23:27

Sosok Brigjen Eko Hadi, Reserse yang Dipercaya Jabat Dirtipid Narkoba Bareskrim

Jumat, 14 Maret 2025 | 23:01

Tak Ada Operasi Yustisi Pendatang di Jakarta Usai Lebaran

Jumat, 14 Maret 2025 | 23:00

Selengkapnya