Berita

Presiden terpilih Prabowo Subianto bersama Wakil Perdana Menteri sekaligus Menteri Pertahanan Australia Richard Marles/Net

Politik

Pakar HI: Prabowo akan Sempurnakan Keberhasilan Jokowi di Internasional

MINGGU, 28 APRIL 2024 | 01:02 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

Kebijakan politik luar negeri Presiden terpilih 2024-2029 Prabowo Subianto diyakini mampu melanjutkan kebijakan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam konteks strategis untuk menghadapi tantangan geopolitik global.

Pakar hubungan internasional (HI) dari UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Robi Sugara menyatakan Prabowo memiliki kompetensi dalam melanjutkan peran Presiden Jokowi yang telah berhasil di kancah internasional.

“Prabowo bukan hanya melengkapi tapi menyempurnakan peran Indonesia di kancah internasional. Jokowi sudah bagus dan berhasil membawa Indonesia disegani di kawasan ASEAN," kata Robi Sugara dalam keterangannya, Sabtu malam (26/4).

Dikatakan Robi, Jokowi telah sukses memaksimalkan peran Indonesia sebagai Ketua ASEAN tahun 2023 dan juga berhasil mengharumkan Indonesia di panggung dunia.

"Kepemimpinan strategis Prabowo akan menyempurnakan keberhasilan Jokowi. Prabowo diyakini akan mampu menyuarakan kepentingan negara Indo-Pasifik, dan negara berkembang lainnya, termasuk Indonesia di dunia internasional," jelasnya.

Apalagi, lanjut Robi, Indonesia sudah tergabung dalam keanggotaan G20, di mana Indonesia sudah setara dengan negara-negara dengan perekonomian besar di dunia.

“Kita sudah real ke depan akan menjadi salah satu pemain dunia karena kita masuk keanggotaan G20. Kan G20 itu kan kumpulan negara-negara dengan ekonomi terbesar di dunia, Indonesia masuk ke situ,” bebernya.

Menurut Direktur Eksekutif Senopati Syndicate itu, peran Jokowi selama 10 tahun terakhir ini sudah sangat kuat dan ke depan akan dilanjutkan oleh Prabowo Subianto.

“Prabowo sudah terbukti mampu tampil di panggung internasional. Misalnya dia tampil pertama kali di forum yang strategis, seperti yang sudah disampaikan kepada dunia tentang resolusi konflik Rusia-Ukraina,” ungkapnya.

Selain itu, Prabowo sudah menunjukkan prestasinya di balik keberhasilan Indonesia dalam menyalurkan bantuan kemanusiaan untuk warga di jalur Gaza, Palestina melalui jalur udara beberapa waktu lalu.

"Keberhasilan bantuan kemanusiaan dari Indonesia ke Palestina melalui jalur udara ada peran Prabowo yang sukses merealisasikan arahan Presiden Jokowi, yakni sukses bekerja sama dengan Raja Yordania," terang Robi.

Lebih jauh, pengajar mata kuliah hubungan internasional itu mengatakan, publik saat ini menantikan Prabowo Subianto ke depan tampil berpidato di forum PBB dan hal itu sangat strategis bagi Indonesia di mata dunia.

Terkait urusan dalam negeri, Robi Sugara berpendapat hal tersebut akan dibantu oleh wakil presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka dengan melanjutkan program kerja Presiden Jokowi sebelumnya.

“Kita sama-sama menantikan Prabowo pidato di forum PBB, dia akan menggelegar. Terkait urusan dalam negeri menurut saya akan dibantu Gibran dalam melanjutkan program Pak Jokowi dan dia paham. Jadi di kepemimpinan ini akan lebih menarik,” pungkasnya.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya