Berita

Big Data Jayabaya Egine X terkait perbincangan relawan pendukung Prabowo-Gibran di media sosial/Repro

Politik

Repnas Relawan Prabowo-Gibran Paling Diperbincangkan, Nomor Tiga ARUN

SELASA, 23 APRIL 2024 | 20:07 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Tingginya perolehan suara pasangan Prabowo-Gibran pada Pilpres 2024 sejalan dengan perbincangan relawan pendukung di media sosial (medsos).

Mengutip big data Jayabaya Engine X, setidaknya ada 20 organisasi relawan pendukung Prabowo-Gibran menjadi topik hangat di medsos.

Tercatat dari 1 November 2023 sampai 25 Maret 2024, Jayabaya Engine X menemukan ada 17.779 unggahan dari 16.429 pengguna medsos yang membahas kekuatan relawan Prabowo Subianto for President 2024.

Di urutan pertama, ada Relawan Pengusaha Muda Nasional (Repnas) yang dibahas sebanyak 2.500 pengguna atau 15,2 persen dari total data yang diriset Jayabaya Engine X dari medsos.

Posisi kedua ada Prabowo Gibran Digital Team (Pride) yang dibahas oleh 2.052 pengguna atau 12,5 persen. Posisi ketiga ada relawan Advokasi Rakyat untuk Nusantara (ARUN) dibahas 1.849 pengguna atau 11,3 persen dari total data.

Sementara posisi keempat ada relawan Prabowo Mania 08 dibahas 1.425 pengguna medsos atau 8,7 persen, dan kelima ada Laskar Prabowo 08 dengan 1.231 atau 7,5 persen.

Melihat tren popularitas relawan Prabowo-Gibran di medsos itu, Sekjen ARUN, Fernando Duling cukup puas dengan kinerja para relawan dalam upaya memenangkan pasangan calon nomor urut 2 itu.

"Terima kasih kepada semua pihak yang memberikan 'perbincangan' baik, positif ataupun negatif dalam partisipasi ARUN sebagai ormas yang turut serta mendeklarasikan sebagai relawan Prabowo Subianto For Presiden 2024 pada 13 Juli 2023," kata Fernando kepada redaksi, Selasa (23/4).

Menurutnya, riset Jayabaya Engine X menjadi bukti ARUN tidak tanggung-tanggung memainkan peran pada kemenangan Prabowo-Gibran.

Prabowo-Gibran sendiri akan resmi diumumkan KPU RI sebagai presiden dan wakil presiden 2024 terpilih setelah Mahkamah Konstitusi (MK) mementahkan seluruh gugatan sengketa perselisihan hasil pemilihan umum (PHPU) sebagaimana diajukan kubu Ganjar-Mahfud dan Anies-Muhaimin.

Berdasarkan jadwal KPU RI, Prabowo-Gibran akan diumumkan sebagai presiden dan wakil presiden terpilih pada Rabu besok (24/4) di Kantor KPU RI, Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat pukul 10.00 WIB.

Populer

Prabowo Perintahkan Sri Mulyani Pangkas Anggaran Seremonial

Kamis, 24 Oktober 2024 | 01:39

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Muncul Petisi Agus Salim Diminta Kembalikan Uang Donasi

Rabu, 23 Oktober 2024 | 02:22

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

UPDATE

Prabowo Instruksikan GSN Bikin Gerakan Nyata Bantu Rakyat

Minggu, 03 November 2024 | 01:51

Purnomo Yusgiantoro Center Apresiasi Kebijakan Swasembada Energi

Minggu, 03 November 2024 | 01:31

DPR Tinjau Kebocoran Penerimaan Negara di Sektor SDA

Minggu, 03 November 2024 | 01:11

Bakamla Asah Kemampuan di Perairan Teluk Ambon

Minggu, 03 November 2024 | 00:50

Prabowo Ingatkan Anak Buah Menteri Jangan Sering ke Luar Negeri

Minggu, 03 November 2024 | 00:30

Telkom Tingkatkan Kepedulian Karyawan Lewat Program Ayo BerAKSI

Minggu, 03 November 2024 | 00:10

Dari Menteri Hingga Bupati Siap Gunakan Maung

Sabtu, 02 November 2024 | 23:46

Rosan Pastikan GSN Lembaga Non-Politik

Sabtu, 02 November 2024 | 23:15

China Diam-dian Bangun Kapal Induk Misterius, Untuk Apa?

Sabtu, 02 November 2024 | 22:50

Erick Thohir Yakin Target Setoran Dividen BUMN Rp90 Triliun Bakal Tercapai Tahun Ini

Sabtu, 02 November 2024 | 22:30

Selengkapnya