Berita

Pejabat tinggi ketiga di China, Zhao Leji/Net

Dunia

Peringati 75 Tahun Hubungan Diplomatik, Pejabat Tinggi China akan Kunjungi Korut Pekan ini

SELASA, 09 APRIL 2024 | 16:59 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Dalam rangka memperingati perayaan hubungan diplomatik yang ke-75  antara China dan Korea Utara, pejabat senior Tiongkok, Zhao Leji, dijadwalkan untuk melakukan kunjungan ke Pyongyang pekan ini.

Mengutip VOA News, Selasa (9/4), Zhao Leji, yang merupakan anggota Komite Tetap Politbiro Partai Komunis China sekaligus anggota terkemuka parlemen, akan memimpin delegasi tingkat tinggi China dalam kunjungan resmi

“Zhao Leji akan memimpin delegasi partai dan pemerintah China untuk melakukan kunjungan resmi mulai 11 hingga 13 April," kata juru bicara Kementerian Luar Negeri, Mao Ning.


Mao Ning menjelaskan bahwa kunjungan Zhao yang merupakan pejabat tertinggi ketiga di China, setelah Presiden Xi Jinping dan Perdana Menteri Li Qiang ini akan menjadi bagian dari rangkaian perayaan hubungan persahabatan Pyongyang dan Beijing.

“Tiongkok dan Korea Utara adalah tetangga baik yang dihubungkan oleh pegunungan dan sungai, dan kedua partai serta negara kita selalu menjaga tradisi komunikasi yang bersahabat,” kata Mao.

Menurutnya, kunjungan ini akan semakin memperdalam hubungan kedua negara dan mempromosikan kerja sama yang lebih erat di masa depan.

Kantor berita Korea Utara juga melaporkan bahwa kunjungan resmi Zhao Leji terjadi atas undangan partai berkuasa di Pyongyang, yang akan menjadi bagian dari upaya memperkuat hubungan Korut dan China.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Tiga Tahun UU TPKS: DPR Soroti Masalah Penegakan Hukum dan Temuan Kasus di Lapas

Kamis, 15 Januari 2026 | 12:08

Komisi III DPR Mulai Bahas RUU Perampasan Aset Tindak Pidana

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:48

Utang Luar Negeri Indonesia Kompak Menurun

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:34

Giliran Ketua DPD PDIP Jawa Barat Ono Surono Diperiksa KPK di Kasus OTT Bupati Bekasi

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:19

Muncul Tudingan Pandji Antek Asing di Balik Kegaduhan Mens Rea

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:04

Emas Antam Naik Terus, Tembus Rp2,67 Juta per Gram!

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:54

KPK Tak Segan Tetapkan Heri Sudarmanto Tersangka TPPU

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:43

TAUD Dampingi Aktivis Lingkungan Laporkan Dugaan Teror ke Bareskrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:28

Istana Ungkap Pertemuan Prabowo dan Ribuan Guru Besar Berlangsung Tertutup

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:27

Update Bursa: BEI Gembok Saham Tiga Saham Ini Akibat Lonjakan Harga

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:17

Selengkapnya