Berita

Wakil Ketua Umum PKB, Jazilul Fawaid/Ist

Politik

PKB Terus Terang Tak Punya Pengalaman Oposisi

MINGGU, 07 APRIL 2024 | 10:10 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Publik dibuat penasaran dengan arah politik Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) setelah gagal mengantarkan Ketua Umumnya Muhaimin Iskandar menjadi wakil presiden mendampingi Anies Baswedan.

Pertanyaan yang muncul adalah apakah PKB akan memilih untuk berada di oposisi atau tergoda untuk bergabung dengan kubu Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka yang diumumkan KPU sebagai pemenang Pilpres 2024.

Menjawab hal ini, Wakil Ketua Umum PKB Jazilul Fawaid alias Gus Jazil secara terang-terangan mengatakan partainya belum memiliki pengalaman di luar pemerintahan atau oposisi.

"PKB belum punya pengalaman untuk itu (Oposisi), nanti kita lihat, belajar dulu kan, soalnya PKB belum punya pengalaman di luar pemerintahan," kata Gus Jazil seperti dikutip redaksi, Minggu (7/4).

Atas dasar hal tersebut, partai berlambang bola dunia itu hingga kini belum memutuskan sikapnya dan masih mempertimbangkan konsekuensi berada di dalam maupun luar pemerintahan.

Di sisi lain, hubungan Muhaimin dengan Prabowo terbilang sangat dekat. Bahkan, Jazilul mengklaim visi antara PKB dan Gerindra memiliki kesamaan.

"Hubungan Gus Muhaimin dan Pak Prabowo sampai detik ini tidak ada masalah, di fraksi juga tidak ada masalah, kan karena nasib aja enggak jadi wakilnya Pak Prabowo," tandas  Jazilul.



Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sehari Usai Pencoblosan, Pj Gubernur DKI Lantik Walikota Jakpus

Kamis, 28 November 2024 | 22:00

Timses Zahir-Aslam Kena OTT Dugaan ‘Money Politik’ di Pilkada Batubara

Kamis, 28 November 2024 | 21:51

Polri Perkuat Kerja Sama Bareng Dukcapil Kemendagri

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

KPK Tahan 3 Ketua Pokja Paket Pekerjaan Perkeretaapian DJKA

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi karena Ada Pengajian

Kamis, 28 November 2024 | 21:25

Ini Kebijakan Baru Mendikdasmen Untuk Mudahkan Guru

Kamis, 28 November 2024 | 21:22

Rupiah Terangkat Pilkada, Dolar AS Masih di Rp15.800

Kamis, 28 November 2024 | 21:13

Prabowo Menangis di Depan Ribuan Guru Indonesia

Kamis, 28 November 2024 | 21:11

Pengamat: RK-Suswono Kalah karena Meremehkan Pramono-Doel

Kamis, 28 November 2024 | 21:04

Perbaiki Tata Ekosistem Logistik Nasional, Mendag Budi Sosialisasi Aturan Baru

Kamis, 28 November 2024 | 21:02

Selengkapnya