Berita

Nyamuk Aedes Aegypti/Net

Nusantara

Warga Jakarta Diminta Rajin Berantas Sarang Nyamuk Imbas DBD Naik

JUMAT, 05 APRIL 2024 | 10:28 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Peningkatan kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) pada musim hujan perlu terus diwaspadai. Warga bersama  pemerintah kota (Pemkot) setempat didorong aktif memberantas sarang nyamuk secara rutin sebagai upaya pencegahan kasus DBD.

“Sekarang kan lagi marak penyakit demam berdarah. Sebagai pamong di setiap wilayah, harus tahu bagaimana caranya mencegah penyakit itu agar tidak banyak menular,” kata Ketua Komisi A DPRD DKI Jakarta Mujiyono dikutip Jumat (5/4).

Mujiyono juga meminta warga berkoordinasi dengan Juru Pemantau Jentik (Jumantik) untuk mengecek secara berkala guna memastikan kebersihan. Sehingga kondisi sekitar rumah warga terbebas dari nyamuk Aedes Aegypti.

“Segala antisipasi yang dilakukan sampai di tingkatan kelurahan terutama, yang kaitannya pencegahan penyakit DBD menjadi prioritas saat ini, karena sudah banyak korbannya,” kata Mujiyono.

Data Dinas Kesehatan DKI Jakarta, Per 21 Maret 2024, total ada 711 kasus dengan Jakarta Selatan penyumbang kasus terbanyak mencapai 221 kasus.

Berikutnya Jakarta Barat dengan 219 kasus, kemudian Jakarta Timur 114 kasus, Jakarta Utara 75 kasus, Jakarta Pusat 50 kasus, dan Kepulauan Seribu dua kasus.

Angka ini menunjukkan peningkatan yang mencolok dari sebelumnya yang hanya mencapai 627 kasus pada 19 Februari 2024.



Populer

Bikin Resah Nasabah BTN, Komnas Indonesia Minta Polisi Tangkap Dicky Yohanes

Selasa, 14 Mei 2024 | 01:35

Ratusan Tawon Serang Pasukan Israel di Gaza Selatan

Sabtu, 11 Mei 2024 | 18:05

Siapa Penantang Anies-Igo Ilham di Pilgub Jakarta?

Minggu, 12 Mei 2024 | 07:02

Alvin Lim Protes Izin Galangan Kapal Panji Gumilang

Sabtu, 11 Mei 2024 | 15:56

KPK Juga Usut Dugaan Korupsi di Telkom Terkait Pengadaan Perangkat Keras Samsung Galaxy

Rabu, 15 Mei 2024 | 13:09

Massa Geruduk Kantor Sri Mulyani Tuntut Pencopotan Askolani

Kamis, 16 Mei 2024 | 02:54

Bey Machmudin Ogah Dipinang Demokrat Maju Pilgub Jabar

Rabu, 15 Mei 2024 | 02:41

UPDATE

Rupiah Tertekan ke Level Rp15.985 per Dolar AS

Jumat, 17 Mei 2024 | 12:08

Makan Siang Gratis Didorong Jadi Social Movement

Jumat, 17 Mei 2024 | 11:44

Adik Kim Jong Un Bantah Ada Transaksi Senjata dengan Rusia

Jumat, 17 Mei 2024 | 11:40

Kementerian Baru Harus Akomodir Kebutuhan Anak Muda

Jumat, 17 Mei 2024 | 11:30

Penertiban NIK Jangan Sampai Ganggu Hak Nyoblos Warga

Jumat, 17 Mei 2024 | 11:29

Kapal Pembawa Pasokan Senjata Israel Dilarang Berlabuh di Spanyol

Jumat, 17 Mei 2024 | 11:24

Prabowo Mesti Coret Nadiem Makarim dari Daftar Menteri

Jumat, 17 Mei 2024 | 11:20

Rumah Mewah Bak Istana Tersangka Korupsi Timah Disita

Jumat, 17 Mei 2024 | 11:18

Stafsus BKPM Soroti Ketidakadilan Kerja Sama Antarnegara

Jumat, 17 Mei 2024 | 11:03

Tokoh Masyarakat Jagokan Dailami Maju Pilgub Jakarta

Jumat, 17 Mei 2024 | 10:51

Selengkapnya