Berita

Relawan Untuk Majukan Indonesia (RUMI) mengundang anak yatim dalam acara Buka puasa bersama di Kantor DPP RUMI, Tebet Timur IV, Jakarta Selatan/Ist

Politik

Syukuran Prabowo-Gibran Menang, RUMI Buka Puasa Bersama Anak Yatim

SENIN, 25 MARET 2024 | 19:59 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Relawan Untuk Majukan Indonesia (RUMI) mengundang anak yatim dalam acara Buka puasa bersama di Kantor DPP RUMI, Tebet Timur IV, Jakarta Selatan.

Ketua Umum RUMI Raizal Arifin mengatakan, acara tersebut sebagai ungkapan rasa syukur setelah KPU menetapkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai pemenang pada kontestasi Pilpres 2024.

Kata Raizal Arifin, syukuran dilaksanakan mengingat kemenangan ini harus menjadi kemenangan bagi seluruh masyarakat Indonesia, bukan hanya kemenangan segelintir elit.


"Kemenangan harus menjadi kemenangan seluruh masyarakat Indonesia, termasuk adik-adik kita dari Yayasan Yatim Indonesia ini yang juga memiliki hak yang sama," kata Raizal dalam keterangan tertulis, Senin (25/3).

Lebih lanjut Raizal menjelaskan bahwa RUMI sejak awal berfokus membantu memenangkan paslon nomor urut dua dengan pendekatan menyentuh masyarakat secara langsung.

"Itu sebabnya giat hari ini kami laksanakan, kami ingin berbagi kebahagiaan bersama adik-adik kita yang kurang beruntung ini, walau dengan bantuan seadanya," tuturnya.

Senada, Sekretaris Jenderal RUMI Irfan Ahmad Fauzi menjelaskan mereka akan menjadi yang terdepan dalam mengawal kemenangan Prabowo-Gibran. Menurutnya, itu menjadi konsekuensi dari memilih dan memenangkan Prabowo-Gibran.

"Ini sudah menjadi konsekuensi bagi kami. Kami akan terus terlibat dalam hal mensejahterakan rakyat sebagai bentuk dukungan kami kepada visi misi yang dibawa oleh pemerintahan Prabowo-Gibran," pungkasnya.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Tembok Pertahanan Persib Kunci Sukses Juara Paruh Musim

Sabtu, 17 Januari 2026 | 03:36

Tabur Bunga Dharma Samudera

Sabtu, 17 Januari 2026 | 03:19

Realisasi Investasi DKI Tembus Rp270,9 Triliun Sepanjang 2025

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:59

Pemerintah Tidak Perlu Dibela

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:40

SP3 Eggi Sudjana Banjir Komentar Nyinyir Warganet

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:12

TNI AL Bentuk X Point UMKM Genjot Ekonomi Masyarakat

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:49

Perkara Ijazah Palsu Jokowi jadi Laboratorium Nasional di Bidang Hukum

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:27

Trump Resmikan Dewan Perdamaian Gaza Bergaya Kolonial

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:01

TNI Boleh Urus Terorisme sebagai Kelanjutan Polri

Sabtu, 17 Januari 2026 | 00:45

Politikus PKB Minta Jangan Ada Paranoid soal Pilkada Via DPRD

Sabtu, 17 Januari 2026 | 00:20

Selengkapnya