Berita

Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka/Net

Politik

RUMI: Kemenangan Prabowo-Gibran Kemenangan Rakyat Indonesia

KAMIS, 21 MARET 2024 | 11:39 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Rasa syukur diungkapkan Relawan untuk Majukan Indonesia (RUMI) setelah Komisi Pemilihan Umum (KPU)mengumumkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai pemenang Pilpres 2024.

Pasangan Prabowo-Gibran mendapatkan perolehan suara sebesar 96.214.691 suara (58,58 persen), unggul signifikan dari Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dengan suara total 40.971.906 (24,95 persen) dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD sebesar 27.040.878 suara (16,47 persen).

Dikatakan Sekretaris Jenderal RUMI Irfan Ahmad Fauzi, kemenangan yang diraih oleh Prabowo-Gibran merupakan kemenangan rakyat Indonesia dan buah kerja keras ribuan relawan.


"Kemenangan ini merupakan kemenangan seluruh masyarakat Indonesia, semua tidak lepas dari kerja keras seluruh relawan yang berjuang tanpa pamrih selama berbulan-bulan," Kata Irfan kepada wartawan, Kamis (21/3).

Irfan mengatakan bahwa kemenangan yang diraih Prabowo-Gibran, merupakan kemenangan yang spesial dan luar biasa. Sebabnya, Prabowo-Gibran berhasil unggul hampir di seluruh provinsi di Indonesia.

"Kita tentu bersyukur, ini menjadi spesial karena kita (Prabowo-Gibran) menang telak di 36 provinsi, kita hanya kalah di 2 provinsi saja," tuturnya.

Lebih lanjut Irfan menjelaskan bahwa kepiawaian Ketua TKN Prabowo-Gibran yakni Rosan Perkasa Roeslani untuk menggerakan relawan dalam satu komando yang solid merupakan salah satu kunci utama dari keberhasilan capres nomor urut 2.

"Bang Rosan berhasil menyatukan seluruh simpul relawan dalam satu komando sehingga relawan dapat bekerja secara maksimal," tandasnya.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Dokter Tifa Buka Pintu Perawatan Imun untuk Jokowi

Jumat, 16 Januari 2026 | 18:06

Eggi dan Damai SP3, Roy Suryo dan Dokter Tifa Lanjut Terus

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:45

Seskab Dikunjungi Bos Kadin, Bahas Program Quick Win hingga Kopdes Merah Putih

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:35

Situasi Memanas di Iran, Selandia Baru Evakuasi Diplomat dan Tutup Kedutaan

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:20

Melihat Net-zero Dari Kilang Minyak

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:53

SP3 Untuk Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis Terbit Atas Nama Keadilan

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:48

Kebakaran Hebat Melanda Pemukiman Kumuh Gangnam, 258 Warga Mengungsi

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:13

Musda Digelar di 6 Provinsi, Jawa Barat Tuan Rumah Rakornas KNPI

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:12

Heri Sudarmanto Gunakan Rekening Kerabat Tampung Rp12 Miliar Uang Pemerasan

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:33

Ruang Sunyi, Rundingkan Masa Depan Dunia

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:17

Selengkapnya