Berita

Ilustrasi/Net

Tekno

Mantan Menkeu AS Kumpulkan Investor untuk Beli TikTok dari China

JUMAT, 15 MARET 2024 | 14:49 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Sejumlah pihak di Amerika Serikat mulai secara terang-terangan menunjukkan ketertarikannya untuk membeli aplikasi berbagi video pendek TikTok.

Setelah mantan CEO Activision Blizzard Bobby Kotick, kini giliran mantan Menteri Keuangan AS Steven Mnuchin yang dikabarkan sedang mengumpulkan investor untuk mencoba membeli aplikasi tersebut dari ByteDance China.

Berbicara dalam wawancara untuk acara “Squawk Box” di TV CNBC, Mnuchin, yang menjabat semasa pemerintahan Presiden Donald Trump, mengatakan bahwa ia telah berbicara kepada sekelompok orang tentang pembentukan grup investor mengenai rencana tersebut.

“Ini harus dimiliki oleh bisnis di AS,” kata Mnuchin, seperti dikutip dari Reuters, Jumat (15/3).

“Tidak mungkin China membiarkan perusahaan AS memiliki produk seperti itu di China," ujarnya.

Komentar Mnuchin muncul hanya sehari setelah Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) AS meloloskan RUU yang akan melarang TikTok di negara tersebut, jika pemiliknya yang berpusat di China tidak menjual sahamnya.

RUU yang disahkan dengan 352-65 suara tersebut kini diajukan ke Senat. Jika disetujui, Presiden Joe Biden akan menandatangani RUU tersebut untuk dijadikan undang-undang.

Populer

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Menteri PANRB Jangan Jadi Firaun Baru

Selasa, 11 Maret 2025 | 07:13

Kemenkeu Belum Rilis APBN 2025, Rocky Gerung: Ada Data yang Disembunyikan?

Selasa, 11 Maret 2025 | 06:45

Kejar Sampai Banyumas, Polisi Tangkap Pelaku Pembunuhan Ibu dan Anak di Tambora

Selasa, 11 Maret 2025 | 06:31

Gubernur Jateng Optimistis Capai Target Pangan 11 Juta Ton

Selasa, 11 Maret 2025 | 06:16

Terlena Naturalisasi dan Tendangan Erick

Selasa, 11 Maret 2025 | 06:01

Dijemput Paksa, Pengusaha Haji Alim Dijebloskan Kejari Muba ke Rutan Palembang

Selasa, 11 Maret 2025 | 05:58

Impor Gula Vs Penghuni Usus

Selasa, 11 Maret 2025 | 05:56

Kekayaan Menteri PU Dody Hanggodo di LHKPN, Sering Pakai Ikat Pinggang Hermes

Selasa, 11 Maret 2025 | 05:51

LPH Quality Syariah Dukung BPJPH Jadikan Indonesia Pusat Halal Dunia

Selasa, 11 Maret 2025 | 05:42

Buntut Penundaan Pelantikan, Ratusan CPPPK Banjarnegara Ancam Geruduk Jakarta

Selasa, 11 Maret 2025 | 05:18

Selengkapnya