Berita

Arsenal wajib menang saat menjamu FC Porto di Emirates untuk mengamankan slot perempat final Liga Champions/Net

Sepak Bola

Kemenangan Jadi Harga Mati bagi Arsenal Saat Jamu Porto

SELASA, 12 MARET 2024 | 16:17 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Kemenangan jadi incaran utama Arsenal saat menghadapi FC Porto pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2023-2024 di kandang mereka, Emirates Stadium, Rabu dinihari nanti (13/3). Seri atau bahkan kalah akan membuat mereka terdepak dari kasta tertinggi kompetisi sepak bola antarklub Eropa itu.
 
Dikutip dari laman resmi UEFA, Selasa (12/3), manajer Arsenal Mikel Arteta telah menginstruksikan kepada Martin Odegaard dan kolega agar mampu mengatur permainan dengan baik. Pasalnya, Porto dikenal sebagai tim yang efektif dalam menyerang.
 
"Jika Anda ingin mencapai perempat final, Anda harus mengalahkan lawan Anda, dan inilah yang harus kami lakukan di kandang sekarang," ucap Arteta.
   

   
"Porto adalah tim yang sangat terorganisir dengan baik dalam bertahan dan mereka selalu merusak ritme permainan Anda. Ada beberapa hal yang harus kami lakukan dengan lebih baik. Kami tahu apa yang diharapkan," sambung pria asal Spanyol ini.
 
Untuk mewujudkan harapan menembus perempat final, Arteta pun berharap tuah dari Emirates serta dukungan penuh dari suporter The Gunners sebagai tambahan energi bagi para pemain.
 
"Ya, tapi stadion ini akan memiliki energi yang belum pernah Anda lihat seumur hidup Anda, karena kami belum melakukannya selama 14 tahun. Bawalah kebisingan Anda, bawalah energi Anda, semangat Anda ke dalam stadion ini dan sesuatu yang indah akan terjadi," tutup Arteta.
 
Kemenangan memang harus diupayakan Arsenal untuk mengamankan tiket babak perempat final Liga Champions. Pada leg pertama, The Gunners takluk di kandang Porto dengan skor tipis 0-1 melalui gol yang dicetak Wenderson Galeno.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Keterlambatan Klarifikasi Eggi Sudjana Memicu Fitnah Publik

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:10

DPRD DKI Sahkan Dua Ranperda

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:05

Tak Ada Kompromi dengan Jokowi Sebelum Ijazah Palsu Terbongkar

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:37

Pernyataan Oegroseno soal Ijazah Jokowi Bukan Keterangan Sembarangan

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:22

Bongkar Tiang Monorel

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:00

Gus Yaqut, dari Sinar Gemilang hingga Berlabel Tersangka

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:44

IPC Terminal Peti Kemas Bukukan Kinerja 3,6 Juta TEUs

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:34

Jokowi vs Anies: Operasi Pengalihan Isu, Politik Penghancuran Karakter, dan Kebuntuan Narasi Ijazah

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:03

Eggi Sudjana dan Jokowi Saling Puji Hebat

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:41

Ketidakpastian Hukum di Sektor Energi Jadi Ancaman Nyata bagi Keuangan Negara

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:39

Selengkapnya