Berita

Ketua Bawaslu RI Rahmat Bagja/RMOL

Politik

Bawaslu Endus Dugaan Transfer Suara dalam Permasalahan Rekap Tingkat Kecamatan

KAMIS, 07 MARET 2024 | 12:14 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Permasalahan rekapitulasi suara berjenjang di tingkat kecamatan disorot Badan Pengawas Pemilihan Umum Republik Indonesia (Bawaslu RI). Pasalnya, diduga ada peralihan suara secara sengaja oleh petugas.

Ketua Bawaslu RI, Rahmat Bagja mengatakan, dugaan penggelembungan suara peserta Pemilihan Umum (Pemilu) Serentak 2024 beriringan dengan menyeruaknya permasalahan rekapitulasi berjenjang di tingkat kecamatan.

"Lihat saja sekarang, teman-teman cek deh di PPK mana, di kecamatan mana yang ribut dan lain-lain," ujar Bagja kepada wartawan, Kamis (7/3).

Anggota Bawaslu RI dua periode itu mengungkapkan, ada beberapa PPK yang hingga hari ini belum juga menyelesaikan rekapitulasi.

Lanjut Bahja, permasalahan rekapitulasi suara tingkat kecamatan ini berimbas terhadap penghitungan suara ulang di rekapitulasi tingkat kabupaten/kota hingga provinsi.

"Misalnya teman-teman Bawaslu Provinsi Lampung sudah mulai mengajukan untuk penghitungan ulang di beberapa TPS yang ada di Lampung. Rekomendasinya di 499 TPS," papar Bagja.

"Berarti kan ada permasalahan, gitu kan. Permasalahan saran perbaikan kami sudah dilakukan atau belum," sambungnya menegaskan.

Oleh karena itu, Bagja menduga ada persoalan serius terkait perolehan suara peserta pemilu dalam proses rekapitulasi berjenjang yang dilakukan jajaran KPU.

"Yang kita takutkan ada transfer-transfer suara. Itu yang tidak boleh," demikian Bagja.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sehari Usai Pencoblosan, Pj Gubernur DKI Lantik Walikota Jakpus

Kamis, 28 November 2024 | 22:00

Timses Zahir-Aslam Kena OTT Dugaan ‘Money Politik’ di Pilkada Batubara

Kamis, 28 November 2024 | 21:51

Polri Perkuat Kerja Sama Bareng Dukcapil Kemendagri

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

KPK Tahan 3 Ketua Pokja Paket Pekerjaan Perkeretaapian DJKA

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi karena Ada Pengajian

Kamis, 28 November 2024 | 21:25

Ini Kebijakan Baru Mendikdasmen Untuk Mudahkan Guru

Kamis, 28 November 2024 | 21:22

Rupiah Terangkat Pilkada, Dolar AS Masih di Rp15.800

Kamis, 28 November 2024 | 21:13

Prabowo Menangis di Depan Ribuan Guru Indonesia

Kamis, 28 November 2024 | 21:11

Pengamat: RK-Suswono Kalah karena Meremehkan Pramono-Doel

Kamis, 28 November 2024 | 21:04

Perbaiki Tata Ekosistem Logistik Nasional, Mendag Budi Sosialisasi Aturan Baru

Kamis, 28 November 2024 | 21:02

Selengkapnya