Berita

Kebersamaan Ketua Dewan Penasehat DPP Partai Golkar Luhut Binsar Pandjaitan (LBP) dan Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto/Ist

Politik

Terbukti Bawa Golkar Sukses, Luhut Minta Kader Solid di Bawah Kepemimpinan Airlangga

KAMIS, 22 FEBRUARI 2024 | 11:24 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto mendapatkan apresiasi positif karena berhasil membawa partai beringin mendapatkan lebih dari 100 kursi di Pemilu 2024.

Ketua Dewan Penasehat DPP Partai Golkar Luhut Binsar Pandjaitan (LBP) menyampaikan, tidak ada yang menduga perolehan suara Golkar bisa melesat seperti saat dipimpin Ketua Umum Akbar Tandjung dulu.

"Dari lubuk hati saya yang paling dalam, selamat dan sukses pada Golkar, yang tidak banyak yang menduga itu, tapi sampai 102 kursi hari ini, dari 85 kursi, jadi no issue lagi soal ini, whatever it is, apapun itu, tapi kenyataannya Pak Airlangga sudah bawa Golkar pada posisi yang sangat luar biasa," kata Luhut saat bertemu Airlangga di Jakarta, Kamis (22/2).


Luhut menambahkan, perolehan suara Golkar sampai saat ini sudah di angka 102 kursi DPR RI. Menurutnya, ada kenaikan luar biasa dari yang sebelumnya hanya 85 kursi. Luhut berpesan seluruh kader kompak di bawah kepemimpinan Airlangga untuk terus memajukan Partai Golkar.

"Ini rebound sejak (dipimpin) Pak Akbar Tandjung, dan saya berharap kita semua kompak, solid, jangan mau dipengaruhi siapa-siapapun ke depan ini. Karena saya pikir sudah ini aja kita pelihara ke depan,"  kata Luhut.

Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi ini juga berpesan agar seluruh kader, fungsionaris, dan simpatisan tidak sombong dengan pencapaian luar biasa ini. Luhut menitipkan pesan agar seluruh kader tetap bekerja dan memegang jati diri sebagai partai karya kekaryaan.

"Saya pikir tidak boleh kita sombong, jangan angkuh, biarlah Golkar itu tetap bekerja, jadi dirinya seperti Partai Golkar yang dari dulu kita pernah bangun bersama. Sekali lagi jangan sombong, saya titip itu," kata Luhut.

"Kita harus tetap rendah hati dan kita dukung pemerintah ini dengan bagus, sehingga pemerintah ini bisa menuntaskan pekerjaannya dengan baik. Selamat buat teman-teman Golkar yang sudah bekerja dari orang yang paling bawah, sampai orang yang tertinggi," demikian politikus yang akrab disapa Opung Luhut ini.



Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Hologram di Ijazah UGM Jadi Kuncian Mati, Jokowi Nyerah Saja!

Senin, 26 Januari 2026 | 00:29

UPDATE

Corak Kita di Mata Marx

Kamis, 29 Januari 2026 | 06:01

Hoaks Tersangka Putriana Dakka Dilaporkan ke Divisi Propam Mabes

Kamis, 29 Januari 2026 | 05:55

Pelukan Perkara Es Jadul

Kamis, 29 Januari 2026 | 05:29

Eggi Sudjana: Roy Suryo Belagu, Sok Merasa Hebat

Kamis, 29 Januari 2026 | 05:12

Sekda Jateng Turun Tangan Cari Pendaki Hilang di Bukit Mongkrang

Kamis, 29 Januari 2026 | 05:00

Polisi Pastikan Seluruh Karyawan Pabrik Swallow Medan Selamat

Kamis, 29 Januari 2026 | 04:31

Mengenal Luluk Hariadi, Tersangka Korupsi Pengadaan Baju Ansor Rp1,2 Miliar

Kamis, 29 Januari 2026 | 04:17

Tanggung, Eggi-Damai Lubis Harusnya Gabung Jokowi Sekalian

Kamis, 29 Januari 2026 | 04:11

Eggi Sudjana: Tak Benar Saya Terima Rp100 Miliar

Kamis, 29 Januari 2026 | 03:40

Hukum Berat Oknum Polisi-TNI yang Tuduh Penjual Es Gabus Jual Produk Berbahan Spons

Kamis, 29 Januari 2026 | 03:08

Selengkapnya