Berita

Wakil Menteri Kementerian Komunikasi dan Informatika, Nezar Patria/RMOL

Politik

Wamenkominfo: Komitmen Kebebasan Pers Hingga Saat Ini Masih Kuat

SABTU, 10 FEBRUARI 2024 | 20:26 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Baru dihadiri Calon Presiden (Capres) nomor urut 1, Anies Baswedan, Wakil Menteri Kementerian Komunikasi dan Informatika, Nezar Patria menilai komitmen kebebasan pers hingga saat ini masih cukup kuat.

Hal itu disampaikan langsung Nezar Patria saat memberikan sambutan di acara Deklarasi dan Penandatanganan Komitmen Capres-cawapres tentang Kemerdekaan Pers yang diselenggarakan Dewan Pers di kantor Gedung Dewan Pers, Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Sabtu malam (10/2).

Dalam acara ini, baru Capres Anies Baswedan yang sudah hadir. Sedangkan Capres nomor urut 2, Prabowo Subianto dan Capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo belum terlihat hadir. Akan tetapi, masing-masing tim sukses keduanya sudah hadir.


"Yang saya hormati, pada paslon, Bapak Anies Baswedan Paslon nomor 1, dan nomor Paslon nomor 2 yang mewakili, Paslon nomor 3 yang mewakili," kata Nezar mengawali sambutannya.

Nezar mengatakan, Kominfo mendukung penuh acara deklarasi dan penandatanganan komitmen capres-cawapres tentang kemerdekaan pers yang diselenggarakan Dewan Pers.

"Kominfo tentu saja mendukung penuh acara ini deklarasi komitmen kemerdekaan pers dan juga mendukung pemilu yang damai, jujur, dan adil," katanya.

"Seperti kita ketahui, sejak reformasi, sejak kita memiliki UU Pers 40/1999, saya kira ini yang menjadi garis demarkasi, antara rezim demokratis dengan rezim otoriter," terangnya.

Menurutnya, kebebasan pers merupakan satu indikator yang sangat penting. Nezar bersyukur, selama reformasi berjalan dan beberapa pimpinan nasional memimpin hingga hari ini, komitmen kebebasan pers masih cukup kuat.

"Kita berharap akan semakin baik lagi ke depan, dan tentu saja melalui Pemilu 2024 ini, kita sangat harapkan satu kompetisi yang jujur, kompetisi yang adil, dan tentu saja pemilu yang damai," pungkas Nezar.

Dalam acara ini, turut dihadiri perwakilan Kapolri, perwakilan Panglima TNI, konstituen Dewan Pers, KPU, Bawaslu, dan lainnya.

Untuk Capres Ganjar Pranowo diagendakan hanya mengikuti acara ini melalui sambungan zoom karena masih berada di Semarang, Jawa Tengah.

Terlihat pula sudah hadir Co-Captain Tim Nasional Anies-Muhaimin atau Amin, Sudirman Said; Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud, Arsjad Rasjid; Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Rosan Roeslani.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya