Berita

Ketua Umum DPP Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo pada Hajatan Rakyat Ganjar-Mahfud di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Jawa Barat/Ist

Politik

HT Ajak Masyarakat Menangkan Ganjar-Mahfud untuk Indonesia Lebih Baik

SABTU, 10 FEBRUARI 2024 | 19:39 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Pasangan Capres-Cawapres Nomor Urut 3, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD layak untuk dipilih di Pemilu Presiden (Pilpres) pada Rabu mendatang (14/2) untuk memimpin Indonesia untuk lima tahun ke depan.

Ketua Umum DPP Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo (HT) menyatakan, alasan mengapa masyarakat harus memenangkan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD di Pilpres 2024 karena memiliki rekam jejak yang baik.

”Yang pertama kalau kita lihat dari rekam jejak pengalamannya siapa yang terbaik? Ganjar-Mahfud," kata Hary Tanoe  dalam orasi kebangsaan di hadapan ratusan ribu massa pendukung pada Hajatan Rakyat Ganjar-Mahfud di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Jawa Barat, Jumat (9/2).

Hary Tanoe melanjutkan semua paslon capres-cawapres juga memiliki program, namun hanya Ganjar-Mahfud dinilai memiliki program yang luar biasa dan lebih spesifik. Perlu diketahui Ganjar-Mahfud memiliki 21 program unggulan.

"Intinya mempercepat kesejahteraan rakyat UKM, petani, nelayan, anak-anak sekolah ada pendidikan gratis dan lain sebagainya itu progam. Pasti programnya bagus tapi program juga harus bisa dilakukan diimplementasikan oleh paslon yang punya rekam jejak terbaik, betul?" ujar Hary Tanoe.  

Alasan kedua, lanjut Hary Tanoe masyarakat harus memenangkan Ganjar-Mahfud karena keduanya tidak memiliki kepentingan dan memanfaatkan untuk meraih kekuasaan.

"Yang kedua Ganjar-Mahfud punya integritas tidak? Sudah punya kekuasaan memanfaatkan kekuasaannya apa tidak? Orang yang seperti itu pasti berani atau tidak? Adil apa tidak? Pasti adil karena tidak punya kepentingan pribadi, tidak punya kepentingan kelompoknya yang dipikirkan kepentingan rakyat," tegasnya.

Alasan lainnya, diakui Hary Tanoe, Ganjar-Mahfud dinilai mampu dan berani dalam memberantas korupsi yang selama ini masih menggerogoti bangsa dan negara Indonesia.

"Jadi kesimpulannya program bagus, Ganjar-Mahfud punya rekam jejak bagus dan berani memberantas korupsi. Indonesia bisa lebih baik. Jadi kita harus mantap kita menangkan Ganjar-Mahfud. Sampaikan ini kepada kawan-kawan kita, saudara-saudara kita, untuk dukung nomor 3, untuk memenangkan Ganjar-Mahfud," demikian Hary Tanoe.




Populer

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

Hizbullah Bombardir Pangkalan Militer Israel Pakai Rudal, Sirine Berdengung Kencang

Sabtu, 02 November 2024 | 18:04

UPDATE

Penyelundupan Ganja 159 Kg di Pelabuhan Bakauheni Digagalkan Polda Lampung

Jumat, 08 November 2024 | 01:53

Dorong Pengembangan Energi Panas Bumi, Pemerintah Bakal Suntik Dana ke PT Geo Dipa Energi

Jumat, 08 November 2024 | 01:36

Persib Menang Dramatis di Kandang Lion City, Hodak Akui Dinaungi Keberuntungan

Jumat, 08 November 2024 | 01:20

Dasar Hukum Penetapan Tersangka Tom Lembong Harus Dibuktikan

Jumat, 08 November 2024 | 00:59

Kemenkeu Siapkan Daftar Aset Sitaan BLBI untuk Dukung Program 3 Juta Rumah Prabowo

Jumat, 08 November 2024 | 00:45

Tiba di Surabaya, Kapal Selam Rusia Disambut Hangat Prajurit TNI AL

Jumat, 08 November 2024 | 00:25

Bahlil Umumkan Kepengurusan Lengkap Partai Golkar 2025-2029

Kamis, 07 November 2024 | 23:59

KPK: Korupsi di LPEI Rugikan Negara Rp1 Triliun

Kamis, 07 November 2024 | 23:22

Relawan Bobby Lovers Dituding Pelaku Pelemparan Wajah Edy Rahmayadi

Kamis, 07 November 2024 | 22:50

TNI AD-JHL Foundation Dukung Swasembada Pangan Prabowo

Kamis, 07 November 2024 | 22:46

Selengkapnya