Berita

Perwakilan KH Maman Imanulhaq menyampaikan ganti rugi kepada korban Riffal Aditama Setiadi (kiri) yang tertimpa baliho di Kecamatan Rajagaluh, Majalengka, Jawa Barat/Istimewa

Politik

Kiai Maman Imanulhaq Beri Ganti Rugi untuk Korban Luka Ringan yang Tertimpa Baliho

KAMIS, 08 FEBRUARI 2024 | 02:56 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Calon anggota legislatif (caleg) DPR RI Dapil SMS dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), KH Maman Imanulhaq, memberikan ganti rugi kepada korban yang tertimpa balihonya di wilayah Kecamatan Rajagaluh, Majalengka, Jawa Barat.

Adapun korban bernama Riffal Aditama Setiadi (20) warga Desa Rajagaluh mengalami luka ringan di bagian lutut dan sudah mendapat perawatan. Melalui perwakilannya, Kiai Maman memberikan santunan serta akan memperbaiki kendaraan yang digunakan oleh korban saat mengalami insiden.

"Saya tentu menyampaikan rasa prihatin atas musibah terhadap ananda Riffal. Saya juga lantas meminta tim untuk segera mencari dan mengunjungi ananda Rifal,“ tutur Kiai Maman saat dikonfirmasi, Rabu (7/2).

Dari penuturan korban, insiden tersebut terjadi pada Selasa (6/2), ketika korban tengah berkendara di wilayah Cipinang, Kecamatan Rajagaluh.

Saat itu kondisi cuaca tengah hujan deras disertai angin kencang. Akibat kondisi cuaca buruk itulah baliho bergambar Maman Imanulhaq terbang dan menimpa korban.
 
"Setelah kita mendapatkan informasi tersebut, saya langsung meminta staf untuk mencari informasi yang utuh atas musibah yang terjadi," imbuhnya.

Usai kejadian itu, Kiai Maman juga meminta tim suksesnya untuk mengecek semua alat peraga kampanye (APK) yang terpasang di Kabupaten Majalengka, serta menghimbau kepada masyarakat untuk berhati-hati saat berkendara dalam kondisi hujan.

Populer

Fenomena Seragam Militer di Ormas

Minggu, 16 Februari 2025 | 04:50

Asian Paints Hengkang dari Indonesia dengan Kerugian Rp158 Miliar

Sabtu, 15 Februari 2025 | 09:54

Bos Sinarmas Indra Widjaja Mangkir

Kamis, 13 Februari 2025 | 07:44

Temuan Gemah: Pengembang PIK 2 Beli Tanah Warga Jauh di Atas NJOP

Jumat, 14 Februari 2025 | 21:40

PT Lumbung Kencana Sakti Diduga Tunggangi Demo Warga Kapuk Muara

Selasa, 18 Februari 2025 | 03:39

Pengiriman 13 Tabung Raksasa dari Semarang ke Banjarnegara Bikin Heboh Pengendara

Senin, 17 Februari 2025 | 06:32

Dugaan Tunggangi Aksi Warga Kapuk Muara, Mabes Polri Diminta Periksa PT Lumbung Kencana Sakti

Selasa, 18 Februari 2025 | 17:59

UPDATE

KPK Ngeles Soal Periksa Keluarga Jokowi

Jumat, 21 Februari 2025 | 19:34

Indonesia Tak Boleh Terus Gelap!

Jumat, 21 Februari 2025 | 19:33

Kepada Ketua DPRD, Tagana Kota Bogor Sampaikan Kebutuhan Ambulans

Jumat, 21 Februari 2025 | 19:20

Kepala Daerah yang Tak Ikut Retret Perlu Dikenakan Sanksi

Jumat, 21 Februari 2025 | 19:19

DPP Golkar Didesak Batalkan SK Pengangkatan Ketua DPRD Binjai

Jumat, 21 Februari 2025 | 19:15

Tantangan Anak Muda Bukan Hanya Cita-cita, Tetapi Ancaman Penyalahgunaan Narkoba

Jumat, 21 Februari 2025 | 19:02

Bareskrim Ungkap Jaringan Judol Internasional Beromzet Ratusan Miliar

Jumat, 21 Februari 2025 | 18:54

HIPMI Yakin Kaltara Bisa Maju di Bawah Kepemimpinan Zainal-Ingkong

Jumat, 21 Februari 2025 | 18:49

Nusron Pecat 6 Pegawai Pertanahan Bekasi

Jumat, 21 Februari 2025 | 18:44

GAK LPT Desak Presiden Terbitkan Perppu Cabut UU KPK

Jumat, 21 Februari 2025 | 18:32

Selengkapnya