Berita

Kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Pondok Pesantren Al-Wathoniyah Pusat Klender, Jatinegara, Kecamatan Cakung, Jakarta Timur/Ist

Politik

Pesan Kiai Lutfi: Yang Macet Cukup Jalan Raya, Jangan Demokrasi

MINGGU, 04 FEBRUARI 2024 | 09:07 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Suasana keagamaan yang khidmat, kegiatan Haul Muassis dan Maulid Nabi Muhammad SAW tidak hanya menjadi perayaan spiritual, tetapi juga panggung penting untuk menyuarakan budaya demokrasi beretika menjelang Pemilu 2024.

Hal tersebut seperti dilakukan habaib dan ulama dalam kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Pondok Pesantren Al-Wathoniyah Pusat Klender, Jatinegara, Kecamatan Cakung, Jakarta Timur.

Ketua Umum Forum Betawi Rempug (FBR), KH Lutfi Hakim, mengatakan urgensi menjunjung tinggi etika dan moralitas dalam berdemokrasi.

"Kami ingin menyampaikan kepada masyarakat yang macet itu cukup di jalan raya jangan demokrasi kita. Maka kita harus junjung tinggi moralitas dan etika," ujar Kiai Lutfi dalam keterangan tertulis, Minggu (4/2.

Melalui kegiatan ini, dia mengingatkan masyarakat bahwa keberhasilan demokrasi tidak hanya diukur dari proses pemilihan, tetapi juga dari kualitas keterlibatan setiap individu dalam menjaga etika dan nilai-nilai demokrasi.

Kiai Lutfi pun memberikan contoh pasangan calon nomor 3 Ganjar Pranowo dan Mahfud MD. Dia menggarisbawahi pentingnya nilai-nilai keluarga dalam menilai seorang pemimpin, seperti yang ada pada sosok Ganjar-Mahfud.

Dalam upaya untuk memenangkan pasangan nomor 3, Kiai Lutfi pun berharap agar dukungan ini tidak hanya menjadi kata-kata, tetapi juga menjadi tindakan riil dari masyarakat.

"Ini bagian dari upaya para kiai bisa menindaklanjutinya kepada jamaah, sehingga bukan hanya mendukung tetapi ikut andil dalam memenangkan Ganjar dan Mahfud," pungkasnya.

Populer

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Duit Sitaan Korupsi di Kejagung Tak Pernah Utuh Kembali ke Rakyat

Senin, 10 Maret 2025 | 12:58

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

UPDATE

Minta Maaf, Dirut Pertamina: Ini Tanggung Jawab Saya

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:37

Perempuan Bangsa PKB Bantu Korban Banjir di Bekasi

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:33

Perang Tarif Kian Panas, Volkswagen PHK Ribuan Karyawan

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:25

Kabar Baik, Paus Fransiskus Tidak Lagi Terkena Serangan Pneumonia Ganda

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:23

Pertamina: Harga Avtur Turun, Diskon Pelita Air, Promo Hotel

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:23

Rumah Diobok-obok KPK: Apakah Ini Ujung Karier Ridwan Kamil?

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:12

Tenaga Ahli Heri Gunawan Hingga Pegawai Bank BJB Dipanggil KPK

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:06

KPK: Ridwan Kamil Masih Berstatus Saksi

Rabu, 12 Maret 2025 | 12:47

Raja Adil: Disembah atau Disanggah?

Rabu, 12 Maret 2025 | 12:45

Buntut Efisiensi Trump, Departemen Pendidikan PHK 1.300 Staf

Rabu, 12 Maret 2025 | 12:41

Selengkapnya