Berita

Wakil Komandan Golf Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Fauzi Baadilla saat menerima Relawan Kolaborasi Patriot Indonesia (KOPI) di kediaman pribadi Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara IV, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Sabtu (3/2)/Ist

Politik

Fauzi Baadilla Ajak Relawan KOPI Wujudkan Pemilu Tetap Adem

MINGGU, 04 FEBRUARI 2024 | 02:21 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka serukan pemilu damai kepada para relawan di hari pencoblosan 14 Februari 2024 mendatang.

Pesan itu disampaikan oleh Wakil Komandan Golf Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Fauzi Baadilla saat menerima Relawan Kolaborasi Patriot Indonesia (KOPI) untuk Prabowo-Gibran di kediaman pribadi Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara IV, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Sabtu (3/2).

"Siapapun tak terkecuali, tidak memandang umur, usia, jabatan, bahwa siapapun yang mau mendukung Pak Prabowo harus dengan pedoman damai, rukun, sejuk, tidak boleh mengusung isu SARA," kata Fauzi.

Dalam kesempatan itu, Fauzi juga mengingatkan kembali pesan Prabowo agar menjalankan amanat pemilu damai tanpa menebar fitnah dan kebencian.

"Tidak boleh di ruang publik mengobarkan permusuhan, tidak boleh menjadi agen perpecahan. Semua di barisan depan pendukung Pak Prabowo harus menjadi agen perekat, bukan agen pemecah baik di luar maupun di dalam," jelasnya.

Terakhir, Fauzi mengimbau para pendukung agar tetap tenang dan tidak terprovokasi dengan tensi politik yang terus meninggi jelang hari pencoblosan.

"Sisa waktu kita tidak sampai dua minggu lagi. Kalau kita mau unggul dari kompetitor kita, yang harus kita kalahkan ya emosi kita sendiri. Karena sebelum kita bisa mengontrol emosi kita, kita enggak bisa ngalahin pihak lain. Kita tidak boleh terpancing. Jadi jaga suasana agar  menjelang 14 Februari ini tetap adem," pungkas Fauzi.

Populer

Rocky Gerung Ucapkan Terima Kasih kepada Jokowi

Minggu, 19 Mei 2024 | 03:46

Dulu Berjaya Kini Terancam Bangkrut, Saham Taxi Hanya Rp2 Perak

Sabtu, 18 Mei 2024 | 08:05

Bikin Resah Nasabah BTN, Komnas Indonesia Minta Polisi Tangkap Dicky Yohanes

Selasa, 14 Mei 2024 | 01:35

Massa Geruduk Kantor Sri Mulyani Tuntut Pencopotan Askolani

Kamis, 16 Mei 2024 | 02:54

Ratusan Tawon Serang Pasukan Israel di Gaza Selatan

Sabtu, 11 Mei 2024 | 18:05

Siapa Penantang Anies-Igo Ilham di Pilgub Jakarta?

Minggu, 12 Mei 2024 | 07:02

Aroma PPP Lolos Senayan Lewat Sengketa Hasil Pileg di MK Makin Kuat

Kamis, 16 Mei 2024 | 14:29

UPDATE

Helikopter Rombongan Presiden Iran Jatuh

Senin, 20 Mei 2024 | 00:06

Tak Dapat Dukungan Kiai, Ketua MUI Salatiga Mundur dari Penjaringan Pilwalkot PDIP

Minggu, 19 Mei 2024 | 23:47

Hanya Raih 27 Persen Suara, Prabowo-Gibran Tak Kalah KO di Aceh

Minggu, 19 Mei 2024 | 23:25

Bangun Digital Entrepreneurship Butuh Pengetahuan, Strategi, dan Konsistensi

Minggu, 19 Mei 2024 | 23:07

Khairunnisa: Akbar Tandjung Guru Aktivis Semua Angkatan

Minggu, 19 Mei 2024 | 22:56

MUI Jakarta Kecam Pencatutan Nama Ulama demi Kepentingan Bisnis

Minggu, 19 Mei 2024 | 22:42

Jelang Idul Adha, Waspadai Penyakit Menular Hewan Ternak

Minggu, 19 Mei 2024 | 21:57

KPU KBB Berharap Dana Hibah Pilkada Segera Cair

Minggu, 19 Mei 2024 | 21:39

Amanah Ajak Anak Muda Aceh Kembangkan Kreasi Teknologi

Minggu, 19 Mei 2024 | 21:33

Sudirman Said Maju Pilkada Jakarta, Ini Respons Anies

Minggu, 19 Mei 2024 | 21:17

Selengkapnya