Berita

Deklarasi Relawan Pemuda Pemudi Sehati 08 dukung Prabowo-Gibran di Rumah Prabowo di Jalan Kertanegara No.IV, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (31/1)/Ist

Politik

Pengemudi Ojek Online Berharap Prabowo-Gibran Buka Banyak Lapangan Kerja

KAMIS, 01 FEBRUARI 2024 | 02:16 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Membuka lapangan kerja dan memberi akses pendidikan gratis kepada anak-anak muda yang putus sekolah menjadi salah satu program prioritas Prabowo-Gibran.

Untuk itu, Relawan Pemuda Pemudi Sehati 08 mendeklarasikan dukungan kepada Prabowo-Gibran di Pilpres 2024. Dukungan itu disampaikan di Rumah Prabowo di Jalan Kertanegara No.IV, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (31/1).

"Anggota kami rata-rata pengemudi ojek online. Sejak Covid-19 anak-anak kami putus sekolah. Semoga saat dilantik nanti Prabowo-Gibran bisa bantu anak-anak yang putus sekolah dan bantu kami untuk lapangan kerja," kata Ketua Pemuda Pemudi Sehati 08, Linda Setiawati.

Deklarasi dukungan pun diterima secara resmi oleh Wakil Komandan Golf Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Gozali.

Di hadapan para relawan, Gozali menyampaikan ucapan terimakasih kepada para relawan.

"Atas nama tim pemenangan saya ucapkan terima kasih atas langkah yang sama dalam memenangkan calon yang paling tepat, calon yang berpeluang paling besar, yakni Prabowo-Gibran," jelas Gozali.

Karena itu, Gozali mengajak para relawan bersama-sama turun ke masyarakat untuk mensosialisasikan program kerja dan visi misi Prabowo Gibran serta mencoblos pada 14 Februari 2024.

"Kehadiran teman-teman insya Allah menambah suara Prabowo-Gibran. Tugas kita sekarang adalah mengajak saudara, keluarga, teman, untuk pilih Prabowo-Gibran. Agar apa yang diharapkan, perbaikan ekonomi dan lapangan kerja bisa terakomodir bila dipimpin Prabowo-Gibran," pungkas Gozali.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Waspadai Partai Cokelat, PDIP: Biarkan Rakyat Bebas Memilih!

Rabu, 27 November 2024 | 11:18

UPDATE

Pengusaha Kecewa UMP Naik 6,5 Persen, APINDO Peringatkan Risiko PHK

Sabtu, 30 November 2024 | 13:54

Upah Naik Turunkan Kriminal

Sabtu, 30 November 2024 | 13:39

Tiongkok Ancam Ambil Tindakan jika AS Makin Keras Soal Ekspor Chip

Sabtu, 30 November 2024 | 13:37

Pakar Sarankan Pemerintah Prabowo Jalankan 5 Prinsip Ekonomi Hijau Syariah

Sabtu, 30 November 2024 | 13:14

Harga Emas Dunia Jatuh Hingga 2 Persen Selama Sepekan

Sabtu, 30 November 2024 | 13:01

100 Warga Gaza Tewas dalam Tiga Hari Serangan Israel

Sabtu, 30 November 2024 | 12:42

PPATK: 80 Persen Pemain Judol Transaksi di Bawah Rp100 Ribu

Sabtu, 30 November 2024 | 12:35

BOT: Ekonomi Membaik pada Oktober, Dipicu Sektor Pariwisata dan Ekspor

Sabtu, 30 November 2024 | 12:28

OJK Cabut Izin Usaha Bank BPRS Kota Juang Perseroda Aceh, Gara-gara Ini

Sabtu, 30 November 2024 | 12:19

Ternyata Ini Faktor Rendahnya Partisipasi Pemilih di Pilkada 2024

Sabtu, 30 November 2024 | 12:06

Selengkapnya