Berita

Mahfud MD mengumumkan keluar dari Kabinet Indonesia Maju di depan Pura Ulun Danu Lampung Tengah, Rabu (31/1)/Repro

Politik

Mundur dari Kabinet, Mahfud MD Singgung soal Etika

RABU, 31 JANUARI 2024 | 14:52 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Rencana Mahfud MD mundur dari jabatan Menko Polhukam di Kabinet Indonesia Maju akhirnya diwujudkan saat dirinya melakukan safari politik di Lampung Tengah, Rabu (31/1). Melalui kanal YouTube Mahfud MD, Calon Wakil Presiden Nomor Urut 3 ini mengumumkan pengunduran dirinya secara resmi.

Tak sekadar mengumumkan pengunduran dirinya, Mahfud juga menyinggung soal etika.

Menurut mantan Ketua Mahkamah Konstitusi ini, keluar dari kabinet merupakan sikap dan etika dalam kepemimpinan.

"Sekali lagi, harus atau bersikap tinggal gelanggang colong playu, yaitu tadi karena etika. Etika itu adalah ekspresi dari moral, etika itu adalah ekspresi dari kejujuran, etika itu adalah ekspresi dari penghayatan keagamaan dan kesantunan budaya. Nah itulah etika," tutur Mahfud.

Mahfud kemudian menjelaskan kenapa belum memutuskan keluar pada pekan lalu. Yaitu karena masih harus meminta izin kepada Presiden Joko Widodo sebagai etika dalam berpolitik.

"Makanya saya tidak akan mengatakan apa-apa sebelum saya bertemu dengan bertemu presiden, saya hanya akan menyampaikan surat singkat saja. Saya dulu diangkat dengan hormat, menerima pengangkatan dengan hormat, saya akan pamit dengan penuh kehormatan juga kepada beliau," ujarnya.

"Dan saya akan melaporkan saya sudah selesai. Itu saja dari saya," tutupnya.

Populer

Bikin Resah Nasabah BTN, Komnas Indonesia Minta Polisi Tangkap Dicky Yohanes

Selasa, 14 Mei 2024 | 01:35

Massa Geruduk Kantor Sri Mulyani Tuntut Pencopotan Askolani

Kamis, 16 Mei 2024 | 02:54

Ratusan Tawon Serang Pasukan Israel di Gaza Selatan

Sabtu, 11 Mei 2024 | 18:05

Siapa Penantang Anies-Igo Ilham di Pilgub Jakarta?

Minggu, 12 Mei 2024 | 07:02

KPK Juga Usut Dugaan Korupsi di Telkom Terkait Pengadaan Perangkat Keras Samsung Galaxy

Rabu, 15 Mei 2024 | 13:09

Alvin Lim Protes Izin Galangan Kapal Panji Gumilang

Sabtu, 11 Mei 2024 | 15:56

Aroma PPP Lolos Senayan Lewat Sengketa Hasil Pileg di MK Makin Kuat

Kamis, 16 Mei 2024 | 14:29

UPDATE

Dulu Berjaya Kini Terancam Bangkrut, Saham Taxi Hanya Rp2 Perak

Sabtu, 18 Mei 2024 | 08:05

Kementerian BUMN Rombak Susunan Direksi ID FOOD

Sabtu, 18 Mei 2024 | 07:47

Agar Ekonomi Indonesia di Triwulan II Tetap Tumbuh, DPR Ingatkan untuk Lakukan Hal Ini

Sabtu, 18 Mei 2024 | 07:35

Dukung Penuh Pengurus LP3KN, Menag RI Umumkan Rencana Kedatangan Paus Fransiskus

Sabtu, 18 Mei 2024 | 07:34

Iuran BPJS Tidak Berubah Meski Sistem Kelas Dihapus

Sabtu, 18 Mei 2024 | 07:14

Resmi, Massimiliano Allegri Bukan Lagi Pelatih Juventus

Sabtu, 18 Mei 2024 | 07:12

Ayah Mendiang Eki Doakan Pelaku Pembunuhan Vina Cirebon Segera Ditangkap

Sabtu, 18 Mei 2024 | 06:54

Hendropriyono Yakin Prabowo Lanjutkan IKN

Sabtu, 18 Mei 2024 | 06:35

Percetakan di Banda Aceh Meringis jadi Korban Janji Manis Caleg

Sabtu, 18 Mei 2024 | 06:16

Hendropriyono: Demokrasi Pancasila Tidak Mengenal Oposisi

Sabtu, 18 Mei 2024 | 05:55

Selengkapnya