Berita

Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto di Riau/Ist

Politik

Airlangga Pasang Target Prabowo-Gibran Menang 50 Persen di Riau

SABTU, 27 JANUARI 2024 | 15:38 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Provinsi Riau menjadi benchmark kemenangan Partai Golkar secara nasional. Sebab wilayah ini sudah memenuhi target rata-rata kemenangan partai pimpinan Airlangga Hartarto tersebut.

"Target Golkar secara rata-rata 20 persen, dan capaian Riau per hari ini 26 persen. Jadi Riau menjadi benchmark yang baik secara nasional," tegas Airlangga dalam Konsolidasi Kader dan Fungsionaris Partai Golkar di Pekanbaru, Riau, Sabtu (27/1).

Melihat militansi dan kerja keras kader partai berlambang pohon beringin ini, Airlangga pun ingin menambah target pemenangan kursi DPR RI pada Pemilu 2024.

"Kalau melihat militansi dan semua caleg bekerja, saya berharap targetnya tidak empat lagi, tetapi lima (kursi DPR RI). Karena pengungkitnya sudah ada," ujar Airlangga optimis.

Target ini dinilai realistis karena berdasarkan hasil Pemilu 2019, jumlah kursi yang bisa diamankan partai bernomor urut 4 ini minimal 105 hingga 106 jika berjalan linier untuk tahun ini.

Airlangga juga mengingatkan posisi Golkar sebagai pendukung pasangan Prabowo-Gibran. Selain memenangkan Golkar, kader Riau juga diminta ikut menyukseskan pasangan Capres-Cawapres nomor urut 2 itu.

"Targetnya paslon Prabowo-Gibran untuk sekali putaran di markasnya Partai Golkar harus di atas 50 persen," pungkas Ketua Dewan Pengarah TKN Prabowo-Gibran ini.

Populer

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

Hizbullah Bombardir Pangkalan Militer Israel Pakai Rudal, Sirine Berdengung Kencang

Sabtu, 02 November 2024 | 18:04

UPDATE

Tiga Hakim PN Surabaya Tersangka Dugaan Suap Diperiksa di Kejagung

Selasa, 05 November 2024 | 14:04

Beberapa Jam Sebelum Pilpres AS, Korut Luncurkan Rudal Balistik ke Laut Timur

Selasa, 05 November 2024 | 13:58

Pembiayaan Hijau Jadi Kunci Percepatan SDGs

Selasa, 05 November 2024 | 13:58

Dipimpin Titiek Soeharto, Komisi IV DPR Rapat Bareng Kementan

Selasa, 05 November 2024 | 13:57

Cegah Pelanggaran Etik, DKPP Rakor Bareng 622 Penyelenggara Pemilu

Selasa, 05 November 2024 | 13:53

Susun Prolegnas 2025-2029, Baleg DPR Bahas Revisi UU Hak Cipta

Selasa, 05 November 2024 | 13:51

BPOM Sita Puluhan Ribu Kemasan Latio Imbas Kasus Keracunan

Selasa, 05 November 2024 | 13:45

Laporan Dugaan Gratifikasi Private Jet Kaesang Masih Berproses di KPK

Selasa, 05 November 2024 | 13:36

DKPP Terima 584 Pengaduan Pilkada, Terbanyak di Sumut

Selasa, 05 November 2024 | 13:35

Masih Sakit, Megawati Belum Bisa Bertemu Prabowo

Selasa, 05 November 2024 | 13:20

Selengkapnya