Berita

Ganjar Pranowo dalam konser bertajuk ‘Slank Joged 40rever’ di Gedung Kesenian Jakarta (GKJ), Sawah Besar, Jakarta Pusat, Kamis malam (28/12)/Ist

Politik

Nostalgia Nonton Konser Slank, Ganjar: Selamat Ulang Tahun, Top!

JUMAT, 29 DESEMBER 2023 | 13:12 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Capres Nomor Urut 3, Ganjar Pranowo, di tengah kesibukannya berkampanye keliling Indonesia, turut menyempatkan hadir dalam konser bertajuk ‘Slank Joged 40rever’ di Gedung Kesenian Jakarta (GKJ), Sawah Besar, Jakarta Pusat, Kamis malam (28/12).

Konser ini menandakan sebagai bentuk perayaan grup band legendaris Slank yang beranggotakan Kaka (Vokal), Bimbim (Drum), Ridho (gitar), Ivanka (bass), dan Abdee (gitar), telah genap berusia ke-40 tahun pada 26 Desember 2023 lalu.

Ganjar yang mengenakan pakaian casual dengan jaket jeans berwarna biru berbalutkan kemeja warna hitam. Dia juga duduk di bagian kanan panggung berbaur dengan para Slankers.


Ganjar pun menikmati lagu-lagu yang dibawakan oleh Slank. Sesekali Capres berambut putih itu ikut bernyanyi ketika lagu yang berjudul terlalu manis, virus dan kamu harus pulang dimainkan oleh Slank.

Seusai menonton konser Slank, Ganjar mengaku sangat nostalgia seperti kembali pada masa-masa muda. Terlebih dia sering mendengarkan lagu-lagu Slank.

“Oh pasti (nostalgia),” ujar Ganjar.

Dalam kesempatan tersebut, Ganjar juga mengucapkan selamat kepada grup band bergenre rock blues itu yang genap berusia 40 tahun.

“Selamat ulang tahun Slank, top,” tutur Ganjar.

Tidak hanya menggelar konser yang bertajuk ‘Slank Joged 40rever’,  Slank juga sekaligus merilis album yang bertajuk ‘Joged’. Menariknya, pada album ke-25 Slank ini, mereka mengangkat tentang isu-isu sosial dalam lagu-lagunya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Sultan Usul Hanya Gubernur Dipilih DPRD

Rabu, 14 Januari 2026 | 16:08

Menlu Serukan ASEAN Kembali ke Tujuan Awal Pembentukan

Rabu, 14 Januari 2026 | 16:03

Eks Bupati Dendi Ramadhona dan Barbuk Korupsi SPAM Diserahkan ke Jaksa

Rabu, 14 Januari 2026 | 16:00

Hakim Ad Hoc: Pengadil Juga Butuh Keadilan

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:59

Mens Rea Pandji: Kebebasan Bicara Bukan Berarti Kebal Hukum

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:50

Pemblokiran Grok Harus Diikuti Pengawasan Ketat Aplikasi AI

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:37

Alasan Pandji Pragiwaksono Tak Bisa Dijerat Pidana

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:31

Korupsi Aluminium Inalum, Giliran Dirut PT PASU Masuk Penjara

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:27

Raja Juli Tunggu Restu Prabowo Beberkan Hasil Penyelidikan ke Publik

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:27

Hakim Ad Hoc Ternyata Sudah 13 Tahun Tak Ada Gaji Pokok

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:23

Selengkapnya