Berita

Zinedine Alam Ganjar berkunjung ke Sanggar Seni Kelapa Jajar di Kota Cirebon, Jawa Barat/Ist

Politik

Belajar Seni dan Budaya, Alam Ganjar: Ada Potensi Pengembangan Wisata Cirebon

SENIN, 25 DESEMBER 2023 | 17:02 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Kegiatan akhir pekan dimanfaatkan putra calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo, Zinedine Alam Ganjar untuk mendalami seni dan budaya khas Cirebon, Jawa Barat.

Zinedine Alam Ganjar berkunjung ke Sanggar Seni Kelapa Jajar dan Pusat Batik Trusmi, Kota Cirebon, Jawa Barat, Minggu (24/12).

Alam Ganjar menyaksikan pertunjukan seni tari dari Sanggar Seni Kelapa Jajar. Di sana Alam terlihat menikmati gerakan demi gerakan yang dilakukan oleh para penari tersebut.

Sanggar Seni Tari Kelapa Jajar telah berhasil meneruskan dan memperkenalkan sanggar kepada masyarakat sampai sekarang, sehingga seni tradisi yang menjadi khas Cirebon ini masih bisa dinikmati, bahkan bisa dipelajari generasi muda sebagai penerus.

Tak heran dari keuletan dan keikhlasan, sanggar seni tersebut telah dipercaya untuk melakukan berbagai pementasan, baik untuk sosial, adat dan keagaamaan.

Selain seni tari, Alam pun datang untuk melihat pusat kebudayaan batik yang selama ini menjadi identitas Kota Cirebon, yakni batik Trusmi.

Dari kunjungan dua lokasi itu, Alam mengungkapkan kekagumannya, karena baru pertama kali datang dan mengenal langsung ke khasan dari kota Cirebon.

"Rasanya kultur ini bisa menjadi satu episentrum bagaimana Cirebon bisa mengangkat pariwisatanya karena aku lihat ini sangat potensi sangat besar," ujar Alam dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Senin (25/12).

"Sehingga di kemudian hari, Cirebon ini bisa jadi salah satu destinasi yang diburu masyarakat," pungkas Alam.

Populer

Rocky Gerung Ucapkan Terima Kasih kepada Jokowi

Minggu, 19 Mei 2024 | 03:46

Pengamat: Jangan Semua Putusan MK Dikaitkan Unsur Politis

Senin, 20 Mei 2024 | 22:19

Dulu Berjaya Kini Terancam Bangkrut, Saham Taxi Hanya Rp2 Perak

Sabtu, 18 Mei 2024 | 08:05

Produksi Film Porno, Siskaeee Cs Segera Disidang

Rabu, 22 Mei 2024 | 13:49

Topeng Mega-Hasto, Rakus dan Berbohong

Kamis, 23 Mei 2024 | 18:03

IAW Desak KPK Periksa Gubernur Jakarta, Sumbar, Banten, dan Jateng

Senin, 20 Mei 2024 | 15:17

Pj Gubernur Jabar Optimistis Polisi Mampu Usut Kasus Pembunuhan Vina Cirebon

Kamis, 23 Mei 2024 | 06:48

UPDATE

Nasdem Usung 6 Kadernya Bertarung di Pilkada

Selasa, 28 Mei 2024 | 17:59

Mantan Bupati Probolinggo akan Didakwa Kasus TPPU Rp256 Miliar

Selasa, 28 Mei 2024 | 17:50

Pesawat Airbus AS Berisi 149 Penumpang Terbakar Saat Lepas Landas

Selasa, 28 Mei 2024 | 17:50

DPR Minta Kapolri Ungkap Pelaku Utama Kasus Vina Cirebon

Selasa, 28 Mei 2024 | 17:40

Demokrat: Aksesibilitas Kunci Bobby Nasution Bangun Sumut

Selasa, 28 Mei 2024 | 17:33

Pertamina Siapkan Strategi untuk Capai Komunitas Ekonomi ASEAN

Selasa, 28 Mei 2024 | 17:30

Indonesia Sambut Baik Keputusan Irlandia, Spanyol, dan Norwegia Akui Palestina

Selasa, 28 Mei 2024 | 17:21

Besok, Ahmad Sahroni Diperiksa Pengadilan Tipikor

Selasa, 28 Mei 2024 | 17:20

Ketua KPU Manggarai Barat Dipecat Imbas Kasus Pelecehan ke Pegawai

Selasa, 28 Mei 2024 | 17:17

Irjen Dedi Raih Rekor MURI Perwira Tinggi Polri Penulis Buku Terbanyak

Selasa, 28 Mei 2024 | 17:08

Selengkapnya