Berita

Wakil Presiden RI, KH Maruf Amin/Istimewa

Politik

Wapres Maruf Amin: Natal adalah Perwujudan Ajaran Kasih terhadap Sesama

SENIN, 25 DESEMBER 2023 | 06:15 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Seluruh umat Kristiani di Tanah Air diajak untuk mendoakan hadirnya perdamaian umat di seluruh penjuru dunia pada momentum perayaan Natal 2023.

"Mari kita doakan hadirnya perdamaian umat di seluruh penjuru dunia agar Natal tidak kehilangan makna sejatinya," ujar Wakil Presiden KH Maruf Amin melalui keterangannya di Jakarta, Minggu (25/12).

Maruf Amin mengatakan, Natal mengajarkan tentang cinta, perdamaian, dan pengharapan. Untuk itu seluruh umat Kristiani diharapkan mampu terus menebarkan pesan Natal dengan saling berbagi dan saling mengasihi.

"Perayaan Natal bukan semata tentang kebahagiaan dan pesta, namun lebih dalam yakni perwujudan ajaran kasih terhadap sesama manusia," kata Wapres.

Dalam menyambut Tahun Baru 2024, Maruf Amin juga mengajak seluruh masyarakat untuk senantiasa menjaga persatuan dan kesatuan dengan tetap memprioritaskan kepentingan bangsa.

Dalam kesempatan itu Wapres juga mengajak masyarakat untuk memanfaatkan momentum Pemilu 2024 dengan bijak.

"Mari gunakan hak suara kita dengan bijak pada pesta demokrasi nanti. Sambut tahun baru dengan penuh semangat, sukacita, dan pengharapan akan hari depan Indonesia yang semakin maju dan sejahtera," tutur Maruf Amin.

"Sekali lagi, selamat merayakan Natal tahun 2023 bagi umat Kristiani dan selamat Tahun Baru 2024," tandasnya.

Populer

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

UPDATE

3 Komisioner Bawaslu Kota Blitar Dilaporkan ke DKPP

Selasa, 05 November 2024 | 03:58

Menteri Hukum Tegaskan Jakarta Masih Ibukota Negara

Selasa, 05 November 2024 | 03:40

Catalunya Gantikan Valencia Gelar Seri Pamungkas MotoGP 2024

Selasa, 05 November 2024 | 03:22

Demokrat Bentuk Satgas untuk Amankan Pilkada di Jakarta, Jabar, hingga Banten

Selasa, 05 November 2024 | 02:57

MAKI: Debat Harusnya untuk Jual Program, Bukan Saling Menyerang

Selasa, 05 November 2024 | 02:22

Dubes Mohamed Trabelsi: Hatem El Mekki Bukti Kedekatan Hubungan Indonesia dan Tunisia

Selasa, 05 November 2024 | 02:09

Polisi Gelar Makan Siang Gratis untuk Siswa Berkebutuhan Khusus

Selasa, 05 November 2024 | 01:54

Ancelotti Minta LaLiga Dihentikan

Selasa, 05 November 2024 | 01:36

Pelajar yang Hanyut di Sungai Citanduy Ditemukan Warga Tersangkut di Batu

Selasa, 05 November 2024 | 01:21

Pendidikan Berkualitas Kunci Pengentasan Kemiskinan

Selasa, 05 November 2024 | 00:59

Selengkapnya